- Pele dikabarkan putranya, Edinho, merasa tertekan oleh kondisi kesehatannya yang buruk.
- Menurut Edinho, Pele sangat membutuhkan alat bantu jalan setelah menjalani operasi pergantian pinggul.
- Namun, menurut sang anak, legenda Brasil itu menolak menjalani terapi.
SKOR.id – Legenda sepak bola Brasil, Pele, saat ini dalam kondisi tertekan dan dikabarkan enggan meninggalkan rumah. Karena, dia tidak bisa berjalan tanpa bantuan.
Informasi itu diungkapkan oleh putra Pele, Edinho, dalam sebuah wawancara yang diterbitkan di Brasil pada awal pekan ini atau Senin (10/2/2020).
Pele, yang masih dianggap sebagai salah satu pesepak bola paling hebat sepanjang sejarah, akan berusia 80 tahun pada Oktober 2020.
Baca Juga: Joshua King Kecewa Gagal Pindah ke Manchester United
Namun, dia telah mengalami masalah pinggul selama bertahun-tahun dan sekarang sangat membutuhkan alat bantu untuk berjalan.
Dalam penampilan publiknya baru-baru ini, Pele terlihat selalu duduk di atas kursi roda.
Baca Juga: Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo Bisa Jadi Rekan Setim
"Dia sangat rapuh. Dia melakukan penggantian pinggul, tetapi menolak melakukan rehabilitasi yang memadai atau ideal," kata Edinho kepada TV Globo.
"Jadi ayah saya memiliki masalah dengan mobilitas dan ini yang telah menyebabkan semacam depresi dalam dirinya.”
Edinho menambahkan:”Bayangkan, dia adalah Raja, dia selalu menjadi sosok yang mengesankan dan hari ini dia tidak bisa berjalan dengan baik.”
Baca Juga: Transfer Liga 1 : PSM Kontrak Serif Hasic dan Nenad Bacina
“Dia malu, tidak ingin keluar, terlihat di jalanan, atau melakukan apa pun yang praktis untuk itu dia harus meninggalkan rumah," tuturnya.
"Dia menjadi pribadi yang sangat tertutup," ujar Edinho mengungkapkan hal penting soal sang ayah.
Edinho mengatakan dia telah berdebat dengan ayahnya karena dia tidak melakukan fisioterapi menyusul operasi pinggul yang telah dijalaninya.
Baca Juga: Tak Ingin Dipermalukan Sabah FA, Mario Gomez Teringat Tim Amatir
Pele, satu-satunya pemain yang memenangi gelar juara tiga Piala Dunia, menghabiskan sebagian besar kariernya dengan klub Brasil, Santos, sebelum pindah ke New York Cosmos pada 1970-an.
Musim panas ini akan menandai peringatan 50 tahun gelar ketiganya di Piala Dunia, yang dimenangkannya di Meksiko pada 1970.
Gelar yang banyak penggemar sepak bola yakini bahwa Pele dan kolega sebagai tim terhebat sepanjang masa.
Baca Juga: Melahirkan, Anna Kournikova Masih Rahasiakan Jenis Kelamin Si Bayi