- Rans Nusantara FC memperkuat lini tengah dengan merekrut dua gelandang anyar untuk putaran kedua Liga 1 2022-2023.
- Pemain anyar yang dimaksud yakni Muhammad Kevy Syahertian dan Finky Pasamba.
- Keduanya minim menit bermain di putaran pertama Liga 1 2022-2023 bersama klub lamanya.
SKOR.id - Tim promosi, Rans Nusantara FC berusaha memperkuat lini tengahnya dalam bursa transfer paruh musim Liga 1 2022-2023.
Jelang laga perdana di putaran kedua Liga 1 2022-2023 melawan PSIS Semarang, Rans Nusantara mengumumkan telah merekrut Muhammad Kevy Syahertian dan Finky Pasamba.
Kevy Syahertian diumumkan lebih dulu melalui akun Instagram resmi Rans Nusantara FC. Kevy Syahertian didatangkan Rans Nusantara FC dari Madura United dengan status pemain pinjaman.
Gelandang berusia 23 tahun diharapkan bisa mendapat lebih banyak kesempatan bermain bersama Rans Nusantara FC.
Pasalnya, Kevy Syahertian belum mendapat kesempatan bermain bersama Madura United di Liga 1 2022-2023. Ia hanya beberapa kali menjadi penghangat bangku cadangan.
Di Rans Nusantara FC, Kevy Syahertian memiliki pengalaman bekerja sama dengan pelatih Rahmad Darmawan.
Sejak dipromosikan ke tim senior Madura United, Kevy Syahertian beberapa kali diberi kesempatan bermain oleh pelatih Rahmad Darmawan.
Sementara itu, Finky Pasamba menyusul diumumkan sebagai rekrutan anyar kedua Rans Nusantara FC pada bursa transfer kali ini.
"Welcome! @finkypasamba bergabung dengan Rans Nusantara FC sebagai punggawa lini tengah," tulis pernyataan Rans Nusantara FC.
Seperti halnya Kevy, Finky Pasamba juga memiliki menit bermain yang sedikit bersama mantan timnya, Bhayangkara FC.
Direkrut Bhayangkara FC sejak 2 Juni 2022, gelandang bertahan berusia 29 tahun hanya tampil dalam empat pertandingan di Liga 1 2022-2023.
Meski demikian, Finky Pasamba sudah memiliki cukup banyak pengalaman berkompetisi di kasta tertinggi sepak bola Indonesia.
Ia tercatat sudah tampil 45 kali untuk PSIS Semarang, dan 11 kali untuk Borneo FC. Jika hanya menilik penampilannya di Liga 1, Finky Pasamba sudah bermain dalam 52 pertandingan untuk tiga klub.
Berita Rans Nusantara FC Lainnya:
Bursa Transfer Liga 1: Rans Nusantara FC Resmi Akhiri Kerja Sama dengan Victor Sallinas