- Striker asing PSS Sleman, Mychell Chagas, menyambut positif kabar kompetisi Liga 1 2022-2023 yang akan segera dilanjutkan.
- Mychell Chagas pun tak mempermasalahkan rencana PT LIB soal penerapan sistem bubble di sisa putaran pertama Liga 1 2022-2023.
- Menurut striker asing PSS Sleman itu, yang terpenting saat ini adalah melanjutkan Liga 1 2022-2023 dalam waktu dekat.
SKOR.id – Striker asing PSS Sleman, Mychell Chagas, senang mendengar kabar mengenai lanjutan Liga 1 2022-2023 yang akan segera bergulir.
Menurut sang bomber asal Brasil, ini adalah kabar gembira yang sudah dinantikan seluruh pihak, terutama pelaku sepak bola di Indonesia.
Mychell Chagas pun menerima keputusan PT Liga Indonesia Baru (LIB) yang akan melanjutkan kompetisi Liga 1 2022-2023 secara terpusat dengan sistem bubble.
Sebab, menurut Mychell, yang terpenting adalah kompetisi bisa kembali bergulir, meskipun tanpa kehadiran penonton di stadion.
“Tentu saja hal ini sangat bagus. Tidak hanya untuk tim PSS, tapi untuk semua orang yang bekerja di sepak bola Indonesia,” ujar Mychell seusai latihan, Senin (28/11/2022).
“Informasi yang saya dengar, kompetisi berjalan secara tertutup tanpa kehadiran suporter. Tak apa, kompetisi bergulir saja, sudah sangat bagus untuk PSS ke depan,” tambahnya.
Bagi striker berusia 33 tahun itu, menggelar Liga 1 2022-2023 dengan sistem bubble hingga putaran pertama berakhir adalah jalan terbaik.
Meski demikian, dia berharap lanjutan kompetisi ini nantinya bisa kembali diselenggarakan secara normal, terutama pada putaran kedua.
“Saya pikir ini permulaan yang bagus untuk memulai kembali kompetisi. Ini jalan terbaik, karena hanya untuk 6 atau 7 pertandingan,” ujar Chagas.
“Lalu, putaran kedua akan kembali digulirkan secara normal dengan dihadiri suporter di stadion," tambah pemain yang sudah mencatat 10 penampilan bersama tim Elang Jawa di Liga 1 2022-2023 itu.
Terlepas dari hal tersebut, Mychell Chagas memastikan bahwa latihan tim PSS Sleman tetap berlangsung normal setelah sempat diliburkan selama dua hari pada akhir pekan.
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Presiden Madura United Kritik Sistem Bubble Liga 1 2022-2023, Singgung Persija vs Persib
Pelatih Bali United Kritik Sistem Bubble yang Tak Ideal untuk Lanjutan Liga 1 2022-2023