- Gelandang Erlangga FA, M. Zazuly Zaidan terpilih sebagai POTW pekan ketiga Grup Liga Olahbola Ellevate Liga TopSkor U-14 2022-2023.
- M. Zazuly Zaidan mengaku sebagai pemain lini tengah, dirinya banyak terinspirasi oleh Marselino Ferdinan.
- Pelatih Erlangga FA, Samuel Haurissa mengaku sebagai gelandang, M. Zazuly juga mempunyai naluri sebagai pencetak gol.
SKOR.id - Kapten Erlangga FA, M. Zazuly Zaidan terpilih sebagai player of the week (POTW) pekan ketiga Grup Liga Olahbola Ellevate Liga TopSkor U-14 2022-2023.
Pada pekan ketiga Erlangga FA berhasil menang atas Garec's dengan skor akhir 2-1. Dalam laga ini, dua gol kemenangan Erlangga diciptakan oleh M. Zazuly Zaidan.
Terpilihnya Zazuly Zaidan menjadi pemain terbaik bukan hanya karena ia berhasil mengantarkan timnya meraih tiga poin pada pekan ketiga.
Zazuly Zaidan juga dinilai berhasil menjadi pemimpin bagi rekan-rekannya. Selain itu, bermain sebagai gelandang, ia kuat dalam bertahan dan juga membantu lini serang.
Pemain bernomor punggung 18 itu mengaku sebelumnya bermain sebagai penyerang, tetapi setelah dipasang di posisi gelandang ia merasa lebih nyaman.
Selama bermain sepak bola, pemain yang akrab disapa Zidan itu mengatakan sangat mengidolai Marselino Ferdinan.
Bahkan pemain andalan Persebaya Surabaya dan timnas Indonesia itu menjadi salah satu barometernya dalam bermain di lapangan.
"Idola saya di sepak bola adalah Marselino (Ferdinan). Selain permainannya yang sangat bagus saya juga sama-sama pemain gelandang," ujar Zidan.
"Dari Marselino saya banyak mendapat pelajaran. Saya sering mengamati dan mempelajari cara bermain dia di setiap pertandingan."
"Tentu hal itu untuk saya bisa aplikasikan saat bermain di kompetisi Liga TopSkor bersama Erlangga FA," ia memungkasi.
Zidan pun mengaku sangat kagum dengan mental dan ketenangan Marselino saat bertanding.
"Menurut saya dengan usia yang masih muda, Marselino mempunyai mental yang kuat. Permainannya di lapangan juga tenang serta visi dan misi bermainnya sangat baik," kata Zidan.
Sementara itu, pelatih Erlangga FA, Samuel Haurissa mengungkapkan kualitas Zidan sebagai pemain lini tengah memang diatas rata-rata.
Kelebihan Zidan sebagai pemain lini tengah, ia tak hanya piawai dalam mengatur serangan. Pemain asal Bekasi itu juga mempunyai naluri sebagai pencetak gol.
"Zidan pemain dengan mempunyai wawasan bagus. Beberapa bulan ini saya juga banyak fokus membentuk dia untuk lebih bertenaga mengisi lini tenga dan hasilnya sangat positif," ucap Samuel.
"Dia bisa bermain di posisi 8 dan 10 juga 6 bila diperlukan. Saya banyak merotasinya di posisi berbeda supaya dia bisa learn by doing untuk menguasai lini tengah dan juga bisa menjadi eksekutor disaat lini depan mengalami kebuntuan," ia menambahkan.
Biodata Pemain
Nama Lengkap: Moch Zazuly Zaidan Dhiaulhaq
Tempat, Tanggal Lahir: Bekasi, 11 Januari 2008
Tim: Erlangga FA
Posisi: Gelandang
Nomor Punggung: 18
Baca juga berita Liga TopSkor lainnya:
POTW Liga TopSkor U-13 2022-2023: Farid Agra Berharap Nasibnya seperti Ronaldo Kwateh
Liga TopSkor Karawang: Persaingan U-12 Tampak Sengit