- Berikut ini rekap dari hasil laga di Grup Barat dan Grup Timur Liga 2 2022-2023 pada Minggu (4/9/2022).
- Pada Grup Barat Liga 2 2022-2023, terdapat satu pertandingan yakni Karo United vs Perserang Serang.
- Grup Timur Liga 2 2022-2023 ada Persewar Waropen vs Kalteng Putra dan dan Persipal vs Sulut United.
SKOR.id - Tiga pertandingan dari Grup Barat dan Grup Timur Liga 2 2022-2023 tersaji pada Minggu (4/9/2022).
Yakni ada Karo United vs Perserang Serang, Persewar Waropen vs Kalteng Putra, dan Persipal atau Babel United vs Sulut United.
Para tim tamu dibuat tak berkutik sebab seluruh tuan rumah berhasil mengamankan kemenangan pada laga pekan kedua Liga 2 2022-2023 ini.
Karo United 3-0 Perserang Serang
Karo United berhasil menumpas perlawanan Perserang Serang di Stadion Teladan, Medan, dengan skor telak 3-0.
Tim tuan rumah sejatinya sempat mengalami kebuntuan sepanjang babak pertama sehingga skor 0-0 bertahan hingga turun minum.
Namun mereka langsung tancap gas di babak kedua. Gol cepat dicetak Harberd Akhova Sokoy di menit ke-48.
Kemudian disusul dengan gol dari Kardinata Tarigan (menit ke-69) dan Hamsa Lestaluhu (79').
Hasil ini jadi kemenangan kedua Karo United, sekaligus kekalahan kedua beruntun bagi Perserang di Liga 2 2022-2023.
Persewar Waropen 3-1 Kalteng Putra
Menjamu Kalteng Putra, Perserwar berhasil bangkit dari kekalahan yang diterima pada pekan pertama Liga 2 2022-2023.
Tampil di Stadion Mandala, Kota Jayapura, Persewar menang 3-1 atas Kalteng Putra yang juga kalah pada pekan sebelumnya.
Tim tuan rumah tampil agresif sejak awal dan berhasil mencatatkan dua gol cepat secara beruntun yang mengejutkan lawan.
Gol diciptakan oleh Yudistira Mambrasar (13') dan Mamadou Barry (14'). Satu gol lain juga dicetak di awal babak, paruh kedua, yaitu via Victor Pae (47').
Sementara itu Kalteng Putra hanya mampu membalas di pertengahan babak kedua lewat Jimmy Aronggear (72').
Persipal (Babel United) 1-0 Sulut United
Persipal atau Babel United akhirnya berhasil memaksimalkan laga kandangnya, setelah sebelumnya ditahan imbang Persiba Balikpapan.
Kali ini, menjamu Sulut United, kemenangan dengan skor 1-0 berhasil dicatatkan dengan cara yang dramatis.
Di Stadion Gawalise, Kota Palu, satu-satunya gol baru tercipta di penghujung laga yakni melalui Muhammad Daim (90+2').
Baca Juga Berita Liga 2 Lainnya:
Liga 2 2022-2023: Jadwal, Hasil, dan Klasemen Lengkap
Hasil Liga 2 2022-2023: Sukses Comeback, Persiba Beri Kekalahan Pertama bagi Persipura
Jadwal dan Link Live Streaming Liga 2 2022-2023 untuk Tujuh Laga 5 September