- Striker David Da Silva wajib diwaspadai bek Juku Eja saat laga PSM Makassar vs Persib.
- PSM Makassar vs Persib akan menjadi laga pamungkas pekan ketujuh Liga 1 2022-2023.
- Tuan rumah baru saja gagal di final Piala AFC 2022 zona ASEAN, tapi satu-satunya tim yang belum kalah di Liga 1 musim ini.
SKOR.id - PSM Makassar vs Persib Bandung jadi laga penutup pekan ketujuh Liga 1 2022-2023.
Partai dua klub penuh tradisi di sepak bola Indonesia akan terlaksana awal pekan depan, Senin (29/8/2022) malam.
Ada 10 fakta menarik dari PSM Makassar vs Persib yang Skor.id sajikan berdasar data dari Statoskop.
Pertama, laga kontra PSM Makassar mungkin bakal jadi debut Luis Milla sebagai pelatih di Liga 1 bersama Persib Bandung.
Kedua, PSM Makassar selalu menang atas Persib dalam tiga pertandingan yang terjadi di kandang mereka.
Ketiga, mantan striker asing Persib, Ezechiel N'Douassel adalah top scorer pertemuan kedua tim dengan catatan tujuh gol.
Catatan itu disusul Willem Jan Pluim yang mampu mengemas tiga gol ke gawang Persib selama membela PSM.
Keempat, Willem Jan Pluim atau Wiljan Pluim telah mengemas 32 assist yang menjadikannya pemain asing dengan catatan umpan gol terbanyak di Liga 1.
Kelima, striker Persib, David da Silva jadi pemain yang paling ditakuti PSM karena sudah 4 gol tercipta ke gawang skuad Juku Eja di Liga 1.
Penyerang asal Brasil itu selalu mencetak gol dalam tiga pertemuan terakhir kontra PSM dan selalu membawa klub yang dibelanya menang.
Keenam, David da Silva hanya butuh tambahan dua gol lagi untuk menggenapi catatan 50 kali membobol lawan timnnya di Liga 1.
Ketujuh, Persib jadi klub yang paling sering kebobolan pada paruh kedua mencapai tujuh gol.
Kedelapan, PSM Makassar merupakan raja laga kandang di Liga 1 setelah mengumpulkan 140 poin dari 56 pertandingan.
Rinciannya dalam laga kandang selama Liga 1 adalah menang 44 kali plus delapan seri dan merasakan empat kekalahan.
Kesembilan, kegagalan David da Silva mengeksekusi penalti saat menghadapi Bali United pada pekan lalu, menegaskan Persib jadi klub yang paling sering gagal melakukan sepakan 12 pas.
Catatan kegagalan itu yang 12 kali dari 29 penalti yang didapat Persib sejauh ini.
Ke-10, Persib jadi klub yang paling sedikit melakukan intersep dalam enam pertandingan di Liga 1 dengan catatan 97 intersep.
Sementara itu, PSM Makassar hanya mencatatkan 92 intersep tetapi dengan jumlah pertandingan yang lebih sedikit.
Berita Liga 1 Lainnya:
Skor 5: Pemain Persik yang Selalu Turun pada Tujuh Pekan Liga 1 2022-2023
Liga 1 2022-2023: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap
Skor 7: Pemain Berusia 18 Tahun yang Dimainkan sampai Pekan Keenam Liga 1 2022-2023