- Persis Solo ditinggalkan satu pemainnya, Ikhwan Ciptady.
- Ikhwan Ciptady hengkang dari Persis Solo karena ada hal yang tidak sejalan.
- Sejak bergabung dengan Persis Solo pada 20 Mei 2022, Ikhwan Ciptady belum pernah dapat menit bermain.
SKOR.id - Bek asal Jakarta, Ikhwan Ciptady, secara mengejutkan mengumumkan bahwa dirinya tak lagi menjadi bagian dari Persis Solo.
Melalui sebuah unggahan di Instagram pribadi, Senin (15/8/2022), Ikhwan Ciptady memilih mundur dari klub karena merasa tak sejalan.
Namun demikian, mantan bek Persija itu tak menjelaskan detail masalah yang dialami bersama tim berjuluk Laskar Sambernyawa tersebut.
Ikhwan Ciptady meminta maaf kepada warga Solo sambil menegaskan cintanya untuk Persis Solo yang pernah ia bela pada musim 2017.
"Assalamualaikum Wr. Wb, Terima kasih buat tim Persis, jajaran pelatih, manajemen, para pemain, warga Solo dan suporter yang paling saya banggakan," tulisnya.
"Saya izin pamit lebih awal buat musim ini karena ada sesuatu yang tidak sejalan atau sepaham. Jadi saya mohon maaf sebesar-besarnya buat warga Solo."
"Saya sangat mencintai tim ini, sebagian orang Solo yang sudah kenal saya pasti tahu itu. Sudah banyak cerita juga antara saya sama tim ini."
"Sekali lagi saya mohon maaf. Semoga tim ini makin berprestasi. Aamiin," tutur Ikhwan Ciptady, mengakhiri.
View this post on Instagram
Sepanjang bergulirnya Liga 1 2022-2023, Ikhwan Ciptady belum mencatatkan menit bermain bersama skuad asuhan Jacksen F Tiago.
Bahkan, dalam turnamen pramusim, Piala Presiden 2022, dirinya tidak masuk daftar susunan pemain Persis Solo.
Menariknya, ketika menyatakan mundur dari Persis Solo, Ikhwan Ciptady belum genap tiga bulan bergabung dengan Laskar Sambernyawa.
Seperti diketahui, Ikhwan Ciptady diumumkan menjalin kesepakatan dengan tim kebanggaan Pasoepati tersebut pada 20 Mei 2022.
Di sisi lain, Persis Solo belum mampu bangkit dari keterpurukan, awal musim ini. Alexis Messidoro dan kolega belum meraih satu poin pun dari empat laga.
Persis Solo menelan empat kekalahan masing-masing dari Dewa United, Persija Jakarta, Persikabo, dan Persita Tangerang.
Untuk sementara, skuad asuhan Jacksen F Tiago tersebut berada di dasar klasemen Liga 1 2022-2023.
Berita Persis Solo Lainnya:
Laga Persis Solo vs Bhayangkara FC Akan Jadi Penentu Nasib Jacksen F Tiago
Angel Alfredo Vera Ungkap Kunci Kemenangan Persita di Markas Persis Solo
Persita Justru Antisipasi Kendala yang Dialami Persis Solo