- Kelompok suporter dua klub elite Liga 1, Persib dan Persebaya melakukan demontrasi.
- Menggerahkan banyak massa, kedua kelompok fans klub itu melakukan unjuk rasa.
- Mereka sama-sama melakukan demontrasi tetapi berbeda tuntutan.
SKOR.id - Dua kelompok suporter klub Liga 1, Bonek, fans Persebaya, dan Viking Persib Club mengelar unjuk rasa pada pekan ini.
Pada Selasa (9/8/2022) siang, Bonek menggelar unjuk rasa di kota asal mereka Surabaya. pada dari ini, Selasa 9 Agustus 2022.
Bonek menggelar demo di kantor PT Indosiar Surabaya Televisi (EMTEK Group) menuntut laga kandang Persebaya tidak digelar terlalu malam.
Aksi demo Bonek tersebut ternyata sudah "berbuah" hasil sebelum digelar. Pagi harinya, laman web Persebaya sudah menginformasikan soal perubahan jadwal laga tim diidolanya.
PT Liga Indonesia Baru (LIB) sudah menggeser sepak mula pertandingan Persebaya di Liga 1 menjadi lebih awal atau sore.
"Sehubungan dengan rujukan tersebut di atas, maka bersama ini kami, PT Liga Indonesia Baru menyampaikan bahwa seluruh jadwal kandang Persebaya pada 2022, yang mana jam kick-off di atas pukul 19.00 WIB akan disesuaikan menjadi sore hari dan akan dituangkan dalam circular yang akan disampaikan kemudian,” demikian isi surat PT LIB.
Surat tersebut bernomor 345/LIB-KOM/VIII/2022 dan ditandatangani langsung oleh Direktur Utama PT LIB, Akhmad Hadian Lukita
Namun, aksi demo Bonek tetap digelar. Menurut pantauan di lini masa Twitter, Bonek tetap melakukan aksinya siangnya dengan damai.
Siapkan energi kalian!!
Sampai bertemu di hari Rabu
???????????? #reneout pic.twitter.com/DHlhUeZEn5— VikingPersib Club (@officialvpc) August 8, 2022
Sementara itu, Viking Persib Club (VPC) akan menggelar aksi turun ke jalan pada Rabu, 10 Agustus 2022.
Dikutip dari akun Twitter resmi kelompok fans Persib ini, @officialvpc aksi tersebut akan dipusatkan pada Graha Persib di Jalan Sulanjana nomor 17, Kota Bandung.
Salah satu ordo besar fans Persib ini menuntut dua hal dalam aksi ini. Pertama, pelatih Robert Rene Alberts out. Kedua, perbaikan atau fleksibilitas sistem ticketing.
Aksi VPC ini merupakan buntut dari performa Persib dalam tiga laga awal Liga 1 2022-2023 yang buruk.
Dari tiga laga yang dijalani skuad Maung Bandung, mereka hanya berhasil mengumpulkan satu poin. Terakhir, Persib bahkan kalah telak 1-4 dari Borneo FC.
Pada pertandingan selanjutnya, Persib akan bermain di kandang untuk menjamu PSIS Semarang pada Sabtu (13/8/2022).
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Liga 1 2022-2023: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap
PSIS Jumpa Persib, Sergio Alexandre Waspada Beberapa Nama
Banyak Kebobolan, Luizinho Passos Ungkap Akan Gembleng Kiper Persib Bandung