- Pelatih Persikabo 1973, Djadjang Nurdjaman, belum sepenuhnya puas dengan performa pemain asingnya.
- Djadjang Nurdjaman menurunkan dua pemain asing saat Persikabo 1973 menang atas Persebaya.
- Persikabo 1973 akan mendapat tambahan amunisi pemain asing saat menjalani pekan kedua Liga 1 2022-2023.
SKOR.id - Pelatih Persikabo 1973, Djadjang Nurdjaman, memberi penilaian pada pemain asingnya saat lawan Persebaya Surabaya.
Persikabo berhasil mengalahkan Persebaya saat bermain di kandang sendiri, Stadion Pakansari, Bogor, Senin (25/7/2022) malam.
Kemenangan 1-0 dicatatkan berkat gol tunggal pemain asing Gustavo Tocantins pada menit ke-53 lewat tendangan penalti.
Adapun saat melawan Persebaya, Persikabo tampil dengan diperkuat oleh dua pemain asing. Satu lainnya yakni Lucas Gama.
Menurut Djanur, sapaan Djadjang Nurdjaman, Gustavo Tocantis yang membobol gawang Persebaya malah belum memuaskan.
Sebaliknya, ia malah merasa Lucao, sapaan Lucas Gama, yang sudah tampil maksimal untuk tim berjuluk Laskar Padjajaran.
"Penampilan dua pemain asing yang kami mainkan Lucao dan Gustavo saya pikir memberikan kontribusi yang positif. Terutama Lucao," kata Djanur.
"Kalau Gustavo saya pikir belum maksimal pemberian kontribusinya kepada tim. Walaupun dia mencetak gol dari titik penalti tapi sebetulnya dia masih di bawah perform."
"Tapi kalau Lucao sudah oke, dia bisa memimpin barisan pertahanan membangun serangan cukup bagus," eks-pelatih Persib Bandung itu menjelaskan.
Adapun sebelum menghadapi Persebaya, Persikabo telah memperkenalkan amunisi impor barunya yakni Paulo Dybal, yang belum disertakan dalam tim.
Terkini, Laskar Padjajaran juga melengkapi kuota pemain asingnya untuk Liga 1 2022-2023 dengan merekrut pemain asal Jepang, Tomoki Wada.
Sementara itu pada pertandingan selanjutnya tim asuhan Djanur akan bertandang menghadapi Dewa United FC, Minggu (31/7/2022) malam.
Baca Juga Berita Persikabo Lainnya:
Hasil Persikabo 1973 vs Persebaya: Laskar Padjadjaran Menang Lewat Gol Penalti
Jamu Persebaya untuk Laga Perdana, Djadjang Nurdjaman Bicara Keuntungan Persikabo