- Berikut ini prediksi dan link live streaming Bali United vs Persija Jakarta di Liga 1 2022-2023.
- Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, mengakui tidak mudah untuk bisa mengalahkan Persija.
- Thomas Doll, pelatih Persija, menganggap positif duel lawan Bali United karena status lawannya itu.
SKOR.id - Juara bertahan Bali United akan bersua Persija Jakarta pada pekan pertama Liga 1 2022-2023, Sabtu (23/7/2022).
Pertandingan Bali United vs Persija akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, mulai pada pukul 20.00 WIB.
Bentrokan ini diprediksi berjalan ketat. Meski Bali United berstatus tuan rumah, bukan tidak mungkin laga berakhir sama kuat.
Sebab, tim berjuluk Serdadu Tridatu ini terlihat masih mencari bentuk terbaik di musim ini, setelah gugur dari Piala AFC 2022.
Sebaliknya Persija mulai menunjukkan performa impresif, seperti yang diperlihatkan kala menang 4-2 atas Rans Nusantara FC.
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, pun mengakui tak mudah bagi timnya bisa mengalahkan tim berjuluk Macan Kemayoran itu.
"Di latihan semua pemain sudah bekerja keras untuk Liga 1," ucap pelatih yang akrab disapa Teco itu, Jumat (22/7/2022).
"Buat besok lawan mantan tim saya Persija, klub besar, kami harus kerja ekstra keras untuk bisa menang meraih poin penuh."
"Kami harus punya konsentrasi, fokus ekstra. Kami senang bisa main di Bali, harus bisa memenangkan pertandingan," ia menjelaskan.
Sementara itu pelatih Persija, Thomas Doll, menganggap positif duel nanti sebab memberi motivasi tambahan bagi timnya.
"Saya sangat senang, pemain juga senang karena kami bisa memulai Liga 1 dengan langsung menghadapi tim juara," kata Thomas Doll.
"Ini adalah awal yang fantastis. Kami senang berada di sini dan berharap ada banyak fans di stadion. Saya juga sudah melihat kondisi lapangan yang bagus."
"Semoga menjadi awal yang bagus untuk musim ini," ia menjelaskan pada sesi jumpa pers sebelum pertandingan, Jumat (22/7/2022).
Adapun dalam duel nanti Persija tak bisa diperkuat Hansamu Yama dan pemain asing Abdulla Yusuf Helal yang baru saja gabung tim.
Prediksi Susunan Pemain Utama:
Bali United (4-3-3): Nadeo Argawinata; Andhika Wijaya, Leonard Tupamahu, Willian pacheco, Ricky Fajrin; Fadil Sausu, Brwa Nouri, Eber Bessa; Privat Mbarga, Ilija Spasojevic, Irfan Jaya;
Pelatih: Stefano Cugurra
Persija Jakarta (3-4-3): Andritany Ardhiyasa; Ryuji Utomo, Ondrej Kudela, Maman Abdurrahman; Frenky Missa, Hanif Sjahbandi, Syahrian Abimanyu, Firza Andika; Hanno Behrens, Michael Krmencik, Riko Simanjuntak;
Pelatih: Thomas Doll
Rapor Lima Pertemuan Terakhir Kedua Tim:
06/03/2022 - Bali United 2-1 Persija Jakarta
25/11/2021 - Persija Jakarta 1-0 Bali United
19/09/2019 - Persija Jakarta 0-1 Bali United
31/05/2019 - Bali United 1-0 Persija Jakarta
04/05/2019 - Persija Jakarta 1-0 Bali United
Prediksi Skor.id:
Bali United 2-2 Persija Jakarta
Link Live Streaming Liga 1 2022-2023: Bali United vs Persija Jakarta
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Skor 5: Pemain Liga 1 dengan Nama Belakang Pamungkas sejak 2017
Striker Muda Borneo FC Tak Takut Bersaing dengan Top Skor Piala Presiden 2022