- Persija kembali kehilangan sosok pemain karena cedera dan kali ini atas nama Osvaldo Ardiles Haay jelang bergulirnya Liga 1 2022-2023.
- Osvaldo Haay baru saja dikabarkan mengalami cedera yang lumayan serius.
- Dokter tim Persija mengatakan bahwa membutuhkan waktu yang cukup lama untuk Osvaldo Haay kembali pulih.
SKOR.id - Persija Jakarta harus kehilangan salah satu pemainnya karena cedera. Sosok yang dimaksud adalah penyerang sayap berusia 24 tahun yaitu Osvaldo Ardiles Haay.
Pemain jebolan Persipura Youth itu mengalami cedera saat menjalani sesi latihan untuk mengikuti Piala Presiden 2022.
Osvaldo Haay dikabarkan mengalami cedera tulang kering dan harus menjalani pemulihan dalam beberapa waktu ke depan.
Dokter Persija, dr. Donny Kurniawan, Sp. KO(K) mengonfirmasi bahwa cedera yang dialami Osvaldo terdapat di kedua tulang tibianya.
Atas cedera yang dialami itu, Osvaldo Haay terancam absen membela Persija untuk Liga 1 2022-2023.
"Setelah kami lakukan MRI didapatkan stress fracture pada kedua tulang tibianya," ucap dr. Donny dikutip dari laman resmi klub.
"Perkiraan kami kemungkinan akan memakan waktu tiga sampai enam bulan ke depan," ia menambahkan.
Dengan menepinya Osvaldo Haay, menambah deretan pemain Persija Jakarta yang cedera.
Sebelumnya, tim berjulukan Macan Kemayoran tersebut sudah kehilangan Otavio Dutra dan Hamra Hehanussa.
Berita Liga 1 lainnya:
Robert Rene Alberts Ungkap Kondisi Terkini Pemain Persib yang Sedang Cedera
Prediksi dan Link Live Streaming Piala Presiden 2022: Madura United vs Persija
Thomas Doll Sebut Lapangan Latihan Persija di Samarinda Lebih Cocok untuk Menggembala Sapi