- Pelatih Persita, Alfredo Vera bersuara soal performa gelandang serang asing anyarnya, Ezequiel Vidal di Piala Presiden 2022.
- Menurut Alfredo Vera, Ezequiel Vidal masih butuh adaptasi bermain di atmosfer sepak bola Indonesia.
- Sementara itu, Alfredo Vera juga berkomentar soal kekalahan Persita dari PSS Sleman.
SKOR.id - Persita Tangerang memanfaatkan laga melawan PSS Sleman dalam lanjutan Piala Presiden 2022, untuk menjajal gelandang serang asing anyar mereka, Ezequiel Vidal.
Striker asal Argentina itu dimainkan pelatih Alfredo Vera pada awal babak kedua. Ia masuk menggantikan Sirvi Arfani.
Bermain selama 45 menit, Ezequiel Vidal belum mampu menyumbangkan gol bagi Persita. Laga debutnya bersama Persita pun berakhir dengan kekalahan.
Seperti diketahui, Persita menyerah dengan skor 0-2 dari PSS Sleman dalam laga yang dilangsungkan di Stadion Manahan, Kota Solo, Kamis (16/6/2022) petang.
Sejatinya, Ezequiel Vidal memiliki beberapa peluang, termasuk tembakan tepat sasaran yang ia lepaskan pada awal babak kedua.
Seusai pertandingan, pelatih Alfredo Vera menilai Ezequiel Vidal masih butuh waktu untuk beradaptasi dengan tim.
Ia baru resmi diperkenalkan sebagai pemain skuad Pendekar Cisadane pada Rabu (15/6/2022). Maka masih cukup waktu baginya untuk memahami gaya permainan Persita.
Selain soal adaptasi, mantan pelatih Persipura itu juga akan mencoba beberapa pemain yang cocok untuk dipasangkan dengan Ezequiel Vidal.
Angel Alfredo Vera berharap penampilan Ezequiel Vidal bisa semakin baik pada laga-laga selanjutnya.
"Vidal baru datang beberapa hari lalu. Hari ini, kami mainkan dia saat babak kedua. Semoga ke depan, dia bisa lebih bagus," ujar Alfredo Vera kepada wartawan.
"Ia baru datang dan harus adaptasi dengan pemain lain. Kamipun harus melihat dengan siapa lebih cocok di lapangan," ia menambahkan.
Sementara itu, meski kalah, Alfredo Vera menilai tim asuhannya sudah bermain baik di laga menghadapi PSS Sleman.
Namun kesalahan di lini pertahanan dan masalah penyelesaian akhir membuat tim Pendekar Cisadane harus mengaku kalah dari PSS Sleman.
"Untuk babak pertama, kami bermain rapih, mungkin ada kesalahan di belakang," tuturnya.
"Tetapi babak kedua, kami lebih bagus ada beberapa peluang cetak gol sayang tidak bisa dimanfaatkan," ucap Alfredo Vera.
Berita Persita Tangerang Lainnya:
Hasil Persita vs PSS Sleman: Tanpa Pemain Asing, Elang Jawa Petik Kemenangan Pertama
Bursa Transfer Liga 1: Pascakalah Telak, Persita Tangerang Makin Argentinasentris
Sejumlah Pemain Andalan PSS Sleman Terancam Absen pada Laga Kontra Persita Tangerang