- Jafri Sastra resmi menjadi pelatih FC Bekasi City.
- Jafri Sastra memiliki segudang pengalaman memimpin klub-klub di Liga Indonesia.
- Musim lalu, pencapaian Jafri Sastra bersama PSPS Riau dan Persela Lamongan tidak terlalu bagus.
SKOR.id - Klub milik Atta Halilintar, FC Bekasi City, resmi memperkenalkan pelatih baru yang akan memimpin tim di Liga 2 2022.
FC Bekasi City, yang sebelumnya bernama PSG Pati, bakal dipimpin oleh Jafri Sastra. FC Bekasi City ingin mendapatkan prestasi yang lebih baik dibandingkan musim lalu.
Bergabungnya Jafri Sastra ke tim berjuluk Laskar Kuda Hitam diumumkan melalui akun Instagram resmi klub pada Rabu (1/6/2022).
"FC Bekasi City resmi menunjuk Jafri Satra sebagai pelatih kepala menyongsong bergulirnya Liga 2 2022," tulis pernyataan klub.
"Pelatih kawakan kelahiran Payakumbuh 57 tahun lalu merasa tertantang membawa Laskar Kuda Hitam lebih berprestasi," lanjutnya.
Jafri Sastra memang memiliki banyak pengalaman dalam menangani tim-tim di Indonesia. Setidaknya sudah ada tujuh klub yang dilatih Jafri Sastra sebelum berlabuh ke FC Bekasi City.
View this post on Instagram
Tujuh klub yang dimaksud yakni Semen Padang, Mitra Kukar, Persipura, PSIS Semarang, Muba Babel United, PSPS Riau, dan Persela Lamongan.
Pada musim 2021, Jafri Sastra tercatat melatih dua klub berbeda kasta yaitu PSPS Riau di Liga 2 2021 dan Persela di putaran kedua Liga 1 2021-2022.
Bersama PSPS Riau, pencapaian Jafri Sastra tak terlalu buruk. Ia membawa PSPS Riau meraih 15 poin hasil dari empat kemenangan, tiga imbang, dan tiga kekalahan.
Usai gagal membawa PSPS Riau melaju ke babak 8 besar Liga 2 2021, Jafri Sastra dikontrak Persela.
Namun kebersamaan pelatih berusia 57 tahun tersebut di tim Laskar Joko Tingkir tidak berlangsung lama.
Ia hanya sempat memimpin klub dalam tujuh laga tanpa meraih satu kemenangan pun dan hanya mendapat tiga poin.
Rententan hasil buruk Persela membuatnya mengundurkan diri dari tim. Persela pun akhirnya terdegradasi ke Liga 2.
Berita Liga 2 Lainnya:
PSSI Pastikan Format Liga 2 Musim Baru Beda dengan Edisi 2021
Klub Promosi Liga 2, Mataram Utama Ganti Nama setelah Punya Investor Baru
Bursa Pelatih Liga 2: PSCS Cilacap Lepas Frans Sinatra Huwae dan 3 Asistennya