- Laga Diklat ISA vs Farmel FC berakhir dengan skor 0-0 di di Lapangan Nagrak, Cibubur, Kamis (26/5/2022).
- Pelatih Diklat ISA, Doni Cahyo Nugroho menilai menyelesaian akhir yang kurang baik jadi masalah yang harus diperbaiki timnya.
- Sementara pelatih Farmel FC, Chaidir mengatakan antar lini timnya pada laga hari ini kurang bersinergi.
SKOR.id - Diklat ISA gagal memperbaiki posisi di klasemen sementara Liga TopSkor U-17 2022 usai hanya bermain imbang dengan Farmel FC.
Bertanding di Lapangan Nagrak, Cibubur, Kamis (26/5/2022), Diklat ISA harus puas mengakhiri laga dengan skor kacamata melawan Farmel FC.
Laga Diklat ISA versus Farmel FC berjalan alot sejak awal babak pertama.
Serangan demi serangan yang dibangun oleh kedua tim selalu kandas, setelah bola ingin memasuki area kotak pinalti.
Diklat ISA baru mulai menguasai pertandingan saat pertengahan babak pertama.
Namun, hujan peluang dari Gilang Ananta dan kawan-kawan belum berhasil menembus gawang dari Farmel FC.
Farmel FC bukan tanpa peluang, mengandalkan serangan balik mereka berhasil beberapa kali mengancam gawang Diklat ISA.
Tetapi performa apik dari penjaga gawang Diklat ISA, Hardio D Pamungkas mampu menghalau serangan Farmel FC.
Pelatih Diklat ISA, Doni Cahyo Nugroho mengungkapkan faktor keberuntungan belum memihak kepada timnya.
Hal itu dilihat dari banyaknya peluang yang belum bisa dimaksimalkan oleh para pemainnya untuk menjadi gol.
"Babak pertama anak-anak bermain dengan bagus dan terdapat 11 peluang on target, lalu babak kedua ada 3 peluang, tetapi belum bisa mencetak gol," ujar Doni.
"Hasil seri ini tentu sangat disayangkan. Hal ini akan menjadi evaluasi bagi tim pelatih untuk menghadapi pertandingan selanjutnya," ucapnya.
Sementara itu, pelatih Farmel FC Chaidir mengatakan belum puas dengan hasil yang didapat.
Namun, ia mengapresiasi perjuangan para pemainnya yang sudah bekerja keras dengan maksimal hingga peluit akhir dibunyikan.
"Masih banyak perbaikan-perbaikan antar lini. Seharusnya kami bisa memenangkan pertandingan, beberapa peluang matang terjadi, tapi memang belum beruntung untuk tim kami," kata Chaidir.
"Kami tentu masih membutuhkan banyak poin penuh, untuk bisa naik di papan klasemen sementara," ungkapnya.
Dengah hasil seri ini posisi Diklat ISA dan Farmel FC belum berubah di klasemen sementara Liga TopSkor U-17 2022.
Diklat ISA berada di posisi ke-11 dengan raihan poin 9 dari 8 pertandingan yang sudah dijalani.
Sementara Farmel FC berada satu tingkat dibawah Diklat ISA dengan mengumpulkan poin 4 dari 9 laga yang sudah dilakoni.
Hasil Pertandingan Pekan ke-10 Liga TopSkor U-17
Lapangan Nagrak, Cibubur, Kamis (26/5/2022):
ASIOP 3 vs 1 Rinja
Goal Asiop : Reza (10), Ibrahim (38)
Goal Rinja : Rasyad (2), Bima Satriya (OG 32)
RMD 2 vs 1 Bintang Ragunan
Goal RMD : Akram (47), Iqbal (55)
Goal Bintang Ragunan : Marselinus OO (51)
Bogor City 3 vs 0 GRTS (WO)
Farmel FC 0 vs 0 Diklat ISA
Gol: -
Tajimalela 2 vs 2 Serang City
Gol Tajimalela: M Akiel A (P 5), M. Fiqih (51)
Gol Serang City: Alfiansyah (4) , M. Mikael (34)
Baca juga berita Liga TopSkor lainnya:
Hasil Liga TopSkor U-17 2022: Bermain Terbuka, Tajimalela Imbangi Serang City
Hasil Liga TopSkor U-17 2022: Raih Kemenangan, Pelatih RMD Ingin Pemain Tetap Introspeksi Diri