- Persija Jakarta memperkenalkan pemain baru untuk mengarungi Liga 1 2022-2023, Minggu (1/5/2022).
- Adalah Barnabas Sobor, yang didatangkan Persija setelah membela klub Liga 3, Persewangi Banyuwangi.
- Persija mengikat bek timnas U-19 Indonesia itu dengan kontrak jangka panjang.
SKOR.id - Persija Jakarta resmi memperkenalkan pemain baru untuk mengarungi Liga 1 2022-2023, Minggu (1/5/2022).
Pemain tersebut bernama Barnabas Sobor, yang sebelumnya memperkuat klub Liga 3, Persewangi Banyuwangi.
Barnabas Sobor direkrut Macan Kemayoran, julukan Persija, untuk memperkuat barisan pertahanan dan diikat dengan kontrak jangka panjang.
Ia diberi masa kerja berdurasi tiga musim, sebab diklaim dapat tampil tanggu sebagai bek kiri ataupun bek tengah.
Saat memperkuat Persewangi di Liga 3 musim lalu, pemain yang akrab disapa Nabas ini lebih banyak tampil sebagai bek kiri.
Namun selama mengikuti pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia, ia kerap diandalkan pelatih Shin Tae-yong sebagai bek tengah.
Pemain kelahiran Jayapura, 13 April 2003 itu, siap dimainkan di posisi mana pun sesuai instruksi pelatih anyar Persija, Thomas Doll.
"Saya pasti sangat bersyukur bisa naik ke Liga 1 dari musim sebelumnya," ucap Nabas, dari rilis Persija.
"Terlebih lagi saya langsung membela tim Ibu Kota. Saya harus lebih bekerja keras untuk menjawab kepercayaan Persija."
"Target tentu memberikan yang terbaik. Harus berlatih dengan maksimal agar bisa dipercaya oleh pelatih," ia memungkasi.
Sebelum berlabuh ke Persija, Nabas tak hanya memperkuat Persewangi (2021-2022), tapi sempat magang di Borneo FC(2020).
Sementara di level yang lebih junior, jadi bagian Akademi Al Fatih (2020), Persipura EPA U-16 dan U-18 (2018-2019), dan SSB Papua United (2015-2017).
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Profil Giva Silva: Mantan Rekan Neymar yang Dirumorkan Jadi Pengganti Youssef Ezzejjari
Pelatih Persib Bandung Ungkap Modal Berharga untuk Bicara Banyak di Piala AFC