- CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi punya pesan khusus ke bek senior Beny Wahyudi.
- Beny Wahyudi yang didatangkan PSIS Semarang pada paruh musim Liga 1 2021-2022 tak banyak mendapat menit bermain.
- PSIS Semarang pun melepas Beny Wahyudi di bursa transfer Liga 1 terbaru.
SKOR.id - PSIS Semarang tidak memperpanjang kontrak bek senior mereka atas nama Beny Wahyudi.
Beny Wahyudi tak masuk rencana pelatih PSIS Semarang untuk Liga 1 musim depan.
Akhir kerja sama ini membuat eks-pemain Arema FC dan PSIM Yogyakarta tersebut hanya berseragam PSIS Semarang selama setengah musim.
Seperti diketahui, Beny Wahyudi didatangkan PSIS pada bursa transfer paruh musim Liga 1 2021-2022.
Musim lalu, bek berusia 36 tahun hanya mendapat kesempatan tiga kali tampil bersama tim berjulukan Laskar Mahesa Jenar.
Semua pertandingan Beny Wahyudi bersama PSIS Semarang di Liga 1 2021-2022 dijalani sebagai pemain pengganti.
Dia bermain 47 menit dalam laga melawan Madura United, satu menit menghadapi Persebaya, dan 46 menit kontra Barito Putera.
Sayangnya, dari tiga penampilannya tersebut, PSIS selalu gagal meraih poin penuh. Waktu itu, PSIS dua kali kalah dan satu kali seri.
Meski tidak banyak kontribusi yang diberikan Beny Wahyudi, CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi tetap berterima kasih atas kinerja pemain asli Malang tersebut.
"Mewakili manajemen PSIS Semarang, kami sampaikan terima kasih atas pengabdian Beny Wahyudi saat membela PSIS selama paruh musim kemarin," ucap Yoyok Sukawi, dikutip dari laman klub.
Yoyok Sukawi berharap Beny Wahyudi bisa lebih sukses dengan tim barunya pada musim mendatang.
Dia yakin, usia yang tidak lagi muda tak menghalangi Beny Wahyudi untuk berperan di sepak bola Indonesia.
Anggota Exco PSSI tersebut berpesan kepada Beny Wahyudi agar pengalamannya sebagai pesepak bola, termasuk di timnas Indonesia, bisa ditransfer ke para pemain muda.
"Untuk Beny, sukses selalu ya kariernya setelah ini," kata Yoyok Sukawi.
"Pengalamanmu sebagai pemain timnas semoga bisa ditularkan ke adik-adik pemain muda Indonesia."
Berita PSIS Semarang lainnya:
PSIS Gembira Sambut Rencana Bergulirnya Liga 1 2022-2022, Stadion Jatidiri Disiapkan
Bursa Transfer Liga 1: PSIS Resmi Pisah dengan Joko Ribowo dan Fandi Eko Utomo