- Youssef Ezzejjari sempat diragukan bisa bersinar bersama Persik Kediri pada debutnya di Indonesia dalam Liga 1 2021-2022.
- Sebab, Youssef Ezzejjari dianggap sebagai salah satu striker yang tak terlalu menakutkan saat berkarier di Liga Andorra.
- Namun, akhirnya Youssef Ezzejjari mampu membuktikan bahwa dirinya sebagai bomber elite di Liga 1 2021-2022.
SKOR.id – Mantan pemain asing Persik Kediri, Youssef Ezzejjari, sempat dipandang sebelah mata sebelum akhirnya mampu membuktikan kapasitasnya di Liga 1 2021-2022.
Sebelum bergabung dengan Persik Kediri, Youssef Ezzejjari sempat bermain bersama kesebelasan asal Liga Andorra, CE Carroi.
Kiprah Youssef di Liga Andorra sebetulnya tak terlalu menarik, setidaknya bagi pemain asal Belanda, Denzel Budde, yang memiliki darah keturunan Indonesia dari ayahnya.
Denzel Budde pun sempat menghadapi Youssef Ezzejjari. Pemain yang sempat memperkuat klub Andorra, UE Engordany, itu tak sedikit pun terkesan dengan kemampuannya.
Sebab, striker asal Spanyol itu tak tampak mematikan di depan gawang. Penyelesaian akhirnya juga tak begitu klinis saat bermain bersama CE Carroi.
"Striker itu (Youssef) bermain untuk Carroi musim lalu, klub yang kurang bagus di Andorra menurut saya," kata Budde seperti dikutip dari Voetbalzone.
"Saya berlatih beberapa hari dengannya dan penyelesaian akhirnya sama sekali tidak menarik perhatian saya."
"Namun kebetulan dia mencetak lima gol melawan klub terburuk kedua di zona degradasi, yang mencetak delapan atau 10 sepanjang musim."
"Lalu, dia pindah. Empat ribu Euro per bulan. Anda bisa hidup seperti raja di Indonesia. Semua berdasarkan angka," Budde menjelaskan.
Padahal, sebetulnya catatan gol yang disumbangkan Ezzejjari untuk Club Esportiu Carroi itu cukup mengagumkan. Dari 24 laga, dia total mencetak 19 gol dan 2 assist.
Striker berkepala plontos itu pun kian diremehkan, setelah debutnya di Liga 1 2021-2022 berakhir buruk, 27 Agustus 2021.
Ezzejjari gagal memaksimalkan kesempatan melalui penalti, sebab bola hasil eksekusinya ditepis Wawan Hendrawan dan Persik kalah 0-1 dari Bali United.
Kendati begitu, perlahan ia mampu membuktikan kapasitasnya sebagai bomber jempolan di Liga 1 2021-2022 bersama tim berjuluk Macan Putih.
Musim perdananya itu bahkan terukir dengan manis, sebab striker berusia 28 tahun ini setidaknya mampu membukukan 18 gol dan 2 assist dari 32 pertandingan.
Jumlah gol yang dicatatkan penyerang 185 cm itu tentu terhitung impresif mengingat ini adalah musim debutnya di Liga 1 2021-2022.
Apalagi, 18 gol yang dicetak Ezzejjari itu membawanya bertengger di urutan keempat dalam daftar penetak gol terbanyak di Liga 1 2021-2022.
Sekarang, pascamusim berakhir, ia pun jadi nama yang banyak disebut dalam bursa transfer Liga 1, menjadi buruan berbagai klub.
Ezzejjari juga telah resmi berpisah dengan Macan Putih, dan rumornya Bhayangkara FC akan menjadi pelabuhan selanjutnya.
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Update Bursa Pelatih Liga 1 2022-2023 Lengkap
Update Bursa Transfer Liga 1 2022-2023 Lengkap
Bursa Transfer Liga 1: Greg Nwokolo Resmi Hengkang dari Madura United