- Liga TopSkor Sulteng menggelar kompetisi di Palu, Luwuk Banggai, dan Buol.
- Seri provinsi rencananya diselenggarakan dengan format dua grup.
- Tim terbaik dari Sulteng akan dikirim ke seri nasional Liga TopSkor pada akhir Juni.
SKOR.id - Liga TopSkor Sulawesi Tengah (Sulteng) menatap seri provinsi. Ini setelah hampir semua seri kabupaten/kota telah menyelesaikan kompetisi.
Di Palu tiga kelompok umur yang digelar sudah selesai diputar. Hasilnya Galara Utama menjadi juara U-13, kemudian Galara Utama juga tampil sebagai juara U-15. Baru di U-17 Rauf Junior yang keluar sebagai juara.
Saat ini penyelenggara Liga TopSkor Sulteng, masih menunggu penyelenggaraan di Luwuk Banggai dan Buol. Sebentar lagi gelaran di sana segera kelar.
Abi Hasan, Koordinator Liga TopSkor Sulteng, mengungkapkan pihaknya sudah mulai mempersiapkan penyelenggaraan seri provinsi. Sejauh ini ada perkiraan babak tersebut digelar selepas Lebaran.
"Rencananya seri provinsi dimulai pada 15 Mei 2022. Tempatnya di Palu," kata Abi Hasan kepada redaksi Liga TopSkor, Rabu (23/3/2022) malam.
Dalam susunan rencana seri provinsi, U-13 dan U-15 diikuti masing-masing enam tim. Kemudian U-17 diikuti delapan tim.
Dari Palu sebagai tuan rumah paling banyak mendapatkan jatah bermain di seri provinsi. Rinciannya U-13 ada empat tim, U-15 lima tim, dan U-17 lima tim.
Jadi dari Palu pesertanya adalah peringkat 1-4 untuk U-13, peringkat 1-5 untuk U-15, dan U-17 peringkat 1-5 untuk lima tim.
Nantinya format seri provinsi semua kelompok umur dibagi ke dalam dua grup. Supaya penyelenggaraan bisa terkejar waktunya.
"Seluruh kelompok umur ditargetkan selesai pada akhir Mei. Karena kami juga mengejar persiapan tim yang dikirim ke seri nasional Liga TopSkor," tutur Abi Hasan.
Baca juga berita Liga TopSkor lainnya:
Kalahkan ASAD 313, SMPIT Taruma ke Final Liga TopSkor U-14 Divisi Satu 2021-2022
Hasil Semifinal Liga TopSkor U-14 Divisi Satu: Menang Adu Penalti, Raga Negeri Melaju ke Babak Final