- Pelatih PSS Sleman, I Putu Gede Swisantoso meminta pemainnya untuk belajar dari pengalaman saat berjumpa Persela Lamongan.
- Menurut pelatih PSS Sleman, timnya pernah dua kali berada dalam kondisi unggul, tetapi harus gigit jari karena akhirnya kalah.
- Menuju laga ini, pelatih PSS Sleman cukup optimistis bahwa timnya mampu meraih poin penuh saat menghadapi Persela.
SKOR.id – Pelatih PSS Sleman, I Putu Gede Swisantoso meminta anak asuhnya untuk belajar dari dua pengalaman penting jelang laga pekan ke-33 Liga 1 2021-2022 melawan Persela Lamongan.
Sebab, PSS Sleman membutuhkan kemenangan atas Persela Lamongan pada laga yang akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kabupaten Gianyar, Kamis (24/3/2022) itu.
Pertandingan ini menjadi momen krusial bagi skuad Elang Jawa. Demi terhindar dari jurang degradasi, tiga poin menjadi harga mati.
I Putu Gede mengatakan, anak asuhnya harus siap menghadapi situasi apa pun yang terjadi pada laga melawan Persela Lamongan.
Skuad Elang Jawa juga seharusnya belajar dari dua pertandingan sebelumnya, yakni ketika mereka sempat unggul terlebih dahulu, tetapi justru kecolongan dan akhirnya kalah.
“Pada pertandingan melawan Persipura yang orang saja tidak menyangka situasi itu terulang seperti laga melawan Bhayangkara FC,” kata I Putu Gede dalam sesi konferensi pers jelang pertandingan, Rabu (23/3/2022).
“Saya pikir, semua pemain sudah siap. Segala kemungkinan bisa saja terjadi dan harus kami lewati bersama-sama,” ia menambahkan.
Pada laga melawan Bhayangkara FC, misalnya, tim Elang Jawa yang sempat unggul di babak pertama justru harus menyerah dengan skor 1-2.
Adapun saat menghadapi Persipura Jayapura, PSS akhirnya mengalah dengan skor 2-4 meski sempat dua kali unggul.
Pelatih berusia 48 tahun itu berharap, PSS Sleman mampu menjaga kekompakannya agar sanggup bangkit dari keterpurukan.
Apalagi, ia cukup optimistis bahwa kualitas dan kemampuan pemainnya cukup mumpuni untuk merebut tiga poin dari Persela Lamongan.
“Namun, saya percaya dengan kualitas dan kemampuan para pemain," kata I Putu Gede.
"Semoga pertandingan besok bisa berjalan lancar, sukses, dan tak ada kendala, sehingga kami membawa tiga poin,” ujarnya.
PSS Sleman wajib meraih hasil positif pada dua pertandingan terakhirnya di Liga 1 2021-2022 andai ingin bertahan di kasta tertinggi.
Sebab, mereka butuh empat poin untuk menjauhi kejaran Persipura. Saat ini, Persipura berada di urutan ke-16 klasemen dengan koleksi 30 poin dari 32 laga.
Jumlah ini hanya terpaut tiga poin dari PSS Sleman yang berada di peringkat ke-14.
Perolehan poin yang dimiliki PSS ini memang belum bisa dipastikan aman. Sebab, mereka butuh setidaknya tambahan empat poin untuk lolos dari kejaran Persipura.
Empat poin ini harus diperoleh ketika Elang Jawa berjumpa Persela Lamongan pada pekan ke-33 dan menghadapi Persija Jakarta pada pertandingan pamungkas.
Jika hanya mendapatkan tambahan tiga poin, raihan dengan Persipura (jika selalu menang) memang sama, 36, hanya saja PSS kalah head to head dengan saingannya itu.
Berita Liga 1 lainnya:
Chevaughn Walsh Absen dalam Dua Laga Terakhir PSIS Semarang, Ini Penjelasan Achmad Resal
PSIS Semarang Tetap Turunkan Tim Terbaik untuk Hadapi Persipura
Janji Presiden Arema FC soal Skuad Tangguh Singo Edan untuk Musim Depan