- Sudah empat laga dijalani, Imanuel Sentani belum kalah.
- Agus Ferre sejauh ini senang dengan perkembangan skuatnya.
- Sementara ini Imanuel Sentani ada di empat besar klasemen sementara.
SKOR.id - Imanuel Sentani baru turun dalam empat pertandingan di Liga TopSkor U-14 Papua 2022. Hasilnya dua kali menang dan dua kali imbang.
Posisi Imanuel Sentani masih ada di peringkat keempat klasemen sementara. Mereka ada di bawah Tunas Muda Hamadi, RBC SPN, dan Nafri.
Pelaksanaan Liga TopSkor U-14 Papua hingga akhir pekan kemarin, ada tim yang baru bermain empat kali, tetapi ada yang sudah bermain lima kali. Itu karena jumlah tim peserta ganjil, 11.
Agus Ferre, pelatih Imanuel Sentani, mengatakan perjalanan timnya sampai empat laga di Liga TopSkor U-14 terbilang lumayan. Dalam arti Mario Yappo dan kawan-kawan belum terkalahkan.
"Saya melihat para pemain terus konsisten dalam bermain. Saya percaya mereka akan terus berbuat yang terbaik di lapangan," kata Agus Ferre yang juga ayah dari pemain Persipura Todd Ferre tersebut.
Diakui Agus Ferre penampilan timnya memang belum sempurna. Masih ada banyak kekurangan yang perlu dibenahi.
"Misalnya ada beberapa instruksi yang tidak jalan. Kemudian masih terjadi kesalahan mendasar dalam bermain, misalnya keliru mengontrol bola," tuturnya.
Dalam pertandingan Minggu (6/3) lalu, Imanuel Sentani bermain imbang 0-0 melawan Nafri. Hasil ini bisa dikatakan lumayan, karena Nafri juga tim yang kuat.
Ke depan Imanuel Sentani berusaha mempertahankan catatan belum terkalahkan. Namun bukan berarti akan bermain aman dengan bertahan, menghindarkan gawang dari kebobolan.
"Kami tetap bermain normal, dengan pengertian menjaga keseimbangan antara bertahan dan menyerang," ujar Agus Ferre.
Baca juga berita Liga TopSkor lainnya :
Pencetak Gol Terbanyak Liga TopSkor U-13 Divisi Utama 2021-2022, Allian Cahya Nazma