- RFA Jakarta akan berhadapan dengan Haur Raya pada babak 16 besar Liga TopSkor U-16 2021-2022.
- Jelang menghadapi Haur Raya, RFA Jakarta mengalami kendala dalam persiapan.
- Pelatih RFA Jakarta, Dedi Junaedi mengungkapkan kekuatan Haur Raya.
SKOR.id - Reputasi Fantastis Asia (RFA) Jakarta akan berhadapan dengan Haur Raya pada babak 16 besar Liga TopSkor U-16 2021-2022.
Pertandingan RFA Jakarta kontra Haur Raya akan digelar di Pancoran Soccer Field (PSF), Jakarta Selatan, Jumat (11/2/2022).
RFA Jakarta lolos ke babak 16 besar usai mengakhiri fase grup dengan menempati posisi ketiga klasemen Grup Top.
Sementara itu, Haur Raya melangkah ke 16 besar setelah mengakhiri fase penyisihan dengan menempati peringkat keenam Grup Skor klasemen.
Pelatih RFA Jakarta, Dedi Junaedi mengatakan kalau persiapan timnya untuk menatap laga melawan Haur Raya mengalami kendala.
"Untuk persiapan tetep jalan trus walau ada beberapa kendala terkait lapangan karena kondisi cuaca dan pademi.
"Sambil menunggu bebrapa pemain pemulihan cedera ringan tapi alhamdulillah menjelang esok babak 16 semua bisa dikondisikan, " kata Dedi.
Dedi melanjutkan selama masa persiapan mereka melakukan evaluasi beberapa aspek yang menjadi kendala pada fase penyisihan.
"Penekanan ke pemain sesuai dengan intruksi awal dimulainya Liga TopSkor U-16 tetap fokus ke pertandingan yang sedang dijalani, " ujar Dedi.
Tak hanya itu, ia juga menginstruksikan kepada para pemain untuk mewaspadai Haur Raya. Sebab dalam kompetisi Liga TopSkor U-16 musim ini mereka belum berjumpa.
"Mereka adalah team luar biasa yang kami tahu kemungkinan lebih fokus ke pertahanan kami lebih exstra lagi karena Haur Raya tim yang bagus, " tutur Dedi.
"Inshaallah jika pemain bisa menjalankan instruksi dan strategi yang kami buat hasil akan datang, " ungkap Dedi.
Jadwal Babak 16 Besar Liga TopSkor U-16 2021-2022:
Jumat, 11 Februari 2022 (Pancoran Soccer Field)
Sukmajaya vs Cibinong Poetra
ASIOP vs RMD
RFA Jakarta vs Haur Raya
Sabtu, 12 Februari 2022 (Lapangan Garam, Gunung Sindur)
Binter FA vs Serpong City
Baca Juga Berita Liga TopSkor Lainnya:
Baca Juga: Eks Kiper TSI Perkuat Cosmo JNE di Pro Futsal League 2021
Liga TopSkor U-12: Kunci Farmel FA Belum Terkalahkan dan Terus Menempati Papan Atas Klasemen
COO Rans Cilegon FC: Liga TopSkor Ajang Pembentukan Mental Bertanding Pesepakbola Muda