- Brylian Aldama mengungkap kondisi terkininya di Kroasia.
- Seperti diketahui, Brylian Aldama saat ini berkarier di Liga Kroasia bersama HNK Rijeka.
- Brylian Aldama mengungkap bahwa akhir-akhir ini ia hanya menjalani pemulihan cedera.
SKOR.id - Setelah agak lama tidak ada kabar, pemain muda Indonesia yang berkarier di Kroasia, Brylian Aldama, mengungkap kondisi terkininya.
Seperti diketahui, Brylian Aldama saat ini berkarier di Kroasia bersama HNK Rijeka.
Namun, Brylian sempat dipinjamkan Rijeka ke klub Kroasia lainnya, yakni NK Pomorac.
Brylian di Kroasia bersama pemain muda Indonesia lainnya, yakni David Maulana.
Dalam beberapa bulan terakhir, nyaris tak ada kabar terkait kedua pemain tersebut.
Terakhir kali, Brylian dan David sukses mengantarkan NK Pomorac menjuarai final Piala Junior County, pada Oktober lalu.
Setelah lama tak terdengar kabarnya, pemain berusia 19 tahun itu akhirnya muncul di YouTube milik Roy Ricardo, KR TV.
Dalam video itu, Brylian mengungkap kondisi terkininya di Kroasia.
"Saya sekarang lagi cedera kan, paling terapi sehari dua kali, sehari sekali," kata Brylian Aldama kepada Roy Ricardo.
"Saya terakhir masih di U-19 terus dipinjemin ke Pomorac itu di divisi 3. Cuma waktu dipinjemin saya sempat main berapa kali uji coba, terus sempet main di cup, itu lawannya kayak Liga 1, Liga 2."
"Jadi satu Kroasia main cup, waktu itu ketemu dari Liga 2, di situ saya cedera. Akhirnya, di situ hampir 3-4 bulan cuma terapi," tambah Brylian.
Selain soal kondisi terkininya, Brylian mengungkap kesulitannya selama berada di Kroasia.
Menurut Brylian, di Kroasia ia jarang diliput oleh media setempat. Hal itu menurutnya membuat orang-orang seperti pelatih timnas Indonesia atau pemandu bakat tidak tahu akan perkembangannya.
"Jujur foto waktu latihan jarang dapat, dan kalau pun dapat nge-blur," ujar Brylian.
"Makanya kayak akhir-akhir ini saya dan David (Maulana) jarang kesorot."
"Ya wajar karena di sini memang medianya kurang, jadi orang mau mantau main susah," ujar mantan pemain Persebaya itu.
Berita Pemain Indonesia di Luar Negeri lainnya:
Rapor 4 Pemain Timnas Indonesia yang Tampil Penuh pada Dua Laga Kontra Taiwan
FK Senica Dikabarkan Tak Bisa Daftarkan Witan Sulaeman