- Bintang Timur Surabaya meraih dua kemenangan dan mencetak 15 gol di pekan keempat Pro Futsal League 2021.
- Kapten Bintang Timur, Sunny Rizky, mengungkapkan kunci keberhasilan timnya tersebut.
- Sunny Rizky juga mengomentari permainan keras yang kerap diterima dari lawan yang dihadapi Bintang Timur.
SKOR.id - Bintang Timur Surabaya menjadi tim yang tampil paling impresif di pekan keempat Pro Futsal League 2021.
Bintang Timur menyapu bersih dua pertandingan di Sabtu (29/1/2022) dan Minggu (30/1/2022) dengan kemenangan.
Tidak hanya itu, hasil di pekan keempat Pro Futsal League 2021 itu pun dicatatkan Bintang Timur dengan skor mencolok.
Tim asuhan Hector Souto ini menunjukkan penampilan luar biasa, seolah membuktikan diri sebagai penantan kuat juara.
Pada hari pertama, mereka melumat tim langganan juara Vamos FC Mataram dengan skor sembilan gol tanpa balas.
Sementara di hari kedua, giliran Halus FC yang menjadi korbannya, sebab Bintang Timur sukses menang 6-1.
Dua kemenangan itu akhirnya membawa mereka berhasil memuncaki klasemen sementara Pro Futsal League 2021.
Kapten Bintang Timur, Sunny Rizky pun berbicara tentang kunci keberhasilan timnya di pekan keempat tersebut.
Tim asal Surabaya ini dinilai tampil padu dan sudah memahami keingginan Hector Souto sehingga bisa tampil maksimal.
"Alhamdulillah, hasil di seri keempat ini berkat kerja keras dan perjuangan tim. Tim bermain kompak, jadi kita bisa dapat dua kemenangan," kata Sunny.
"Secara perlahan kami sudah mulai terbiasa dengan sistem kompetisi yang baru ini, termasuk soal cara main seperti yang pelatih inginkan," ia menjelaskan.
Seperti diketahui, musim ini memang berbeda dengan Pro Futsal League edisi-edisi sebelumnya, yakni memakai format kompetisi penuh.
Sementara itu terkait permainan keras yang kerap dilakukan lawan, Sunny menanggapinya dengan santai.
"Sebelum pertandingan ini kami juga sudah merasakan. Dan di Indonesia memang permainan keras. Jadi kita sudah terbiasa," anchor timnas futsal Indonesia itu memungkasi.
Baca Juga Berita Futsal Lainnya:
Pro Futsal League 2021: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Tim Peserta
Copa America Futsal 2022: Jadwal, Hasil, dan Klasemen Lengkap
Piala Eropa Futsal 2022: Jadwal, Hasil, dan Klasemen Lengkap