- Dua tim, Indocement dan Tunas Muda 85 berhasil jaga trend positif pada pekan kedelapan Grup Skor Liga TopSkor U-12 2021-2022 Divisi Utama.
- Usai mengalahkan Tajimalela, Indocement naik ke peringkat enam klasemen sementara Grup Skor Liga TopSkor U-12 2021-2022.
- Pada laga lain, Salfas Soccer tak mampu meraih kemenangan usai ditahan imbang Citeureup Raya.
SKOR. id - Pertandingan pekan kedelapan Grup Skor Liga TopSkor U-12 2021-2022 Divisi Utama sudah rampung digelar.
Pertandingan pekan kedelapan Grup Skor Liga TopSkor U-12, digelar di Lapangan Gudpuszi AD, Cileungsi, pada Sabtu (29/1/2022).
Tunas Muda 85 berhasil memperpanjang trend positif mereka usai sukses mengalahkan M'Private dengan skor 3-1.
Masing-masing gol Tunas Muda diciptakan oleh Radit Putra B menit ke-37 dan 39' serta Eky Aditya P menit ke-32. Sementara M Private memperkecil ketertinggalan lewat gol yang diciptakan M Al Fikri.
Hasil kemenangan atas M Private membuat Tunas Muda tetap bercokol di peringkat kedua klasemen sementara dengan torehan 18 poin.
Citeureup Raya Tahan Imbang Salfas Soccer
Pada pertandingan lainnya Citeureup Raya tampil apik setelah berhasil menahan imbang Salfas Soccer dengan skor 2-2.
Dua gol Citeureup Raya diciptakan oleh Andika Lutffian pada menit ke-14 dan 37'. Sementara dua gol Salfas Soccer diciptakan oleh Alxandre D Putra pada menit ke-35 dan 38'.
Hasil ini membuat Citeureup Raya yang merupakan tim juru kunci klasemen Grup Skor Liga TopSkor U-12 kembali mengoleksi poin.
Indocement Raih Hasil Positif
Sementara itu, Indocement sukses meraih hasil positif pada pekan ini. Tim asal Jawa Barat itu berhasil mengalahkan Tajimalela dengan skor 2-0.
Dua gol Indocement masing-masing diciptakan oleh Raditya Gemal pada menit ke-11 dan M Ridho A menit ke-13.
Torehan tiga poin itu sekaligus membawa Indocement naik tangga klasemen. Semula mereka menempati peringkat delapan kini naik ke peringkat enam dengan raihan sembilan poin.
Hasil Pekan 8 Grup Skor Liga Top Skor U-12 2021-2022 Divisi Utama.
Sabtu, 29 Januari 2022, Lapangan Gudpuszi AD Cileungsi
Tunas Muda 85' 3 vs 1 M'Private
Gol Tunas Muda 85: Radit Putra B. 37" 39" , Eky Aditya P. 32"
Gol M'Private: M. Al Fikri
Erlangga FC 0 vs 0 Babek FA
Pelita Jaya SS. 0 vs 0 RMD
Young Warrior 3 vs 0 Diklat ISA
Gol Young Warrior: Diego Andreas SK. 10" 25" , M. Lutfi Cahyadi 33"
Indocement 2 vs 0 Tajimalela
Gol Indocement: Raditya Gemal 11", M. Ridho A. 13"
Salfas Soccer 2 vs 2 Citeureup Raya
Gol Salfas Soccer: Alexandre D. Putra 35" 38"
Gol Citeureup Raya: Andika Lutffian 14" 37"