- Pada pekan keenam Grup Top Liga TopSkor U-15 2021-2022 ASIOP meraih kemenangan besar.
- ASIOP sukses mengalahkan Tangsel Pro dengan skor telak 7-0.
- Apridiawan, pelatih ASIOP mengungkapkan faktor timnya bisa membobol gawang Tangsel Pro lebih dari lima gol.
SKOR.id - ASIOP meraih kemenangan besar pada pekan keenam Grup Top Liga TopSkor U-15 2021-2022.
ASIOP menang dengan skor 7-0 atas Tangsel Pro, di Lapangan Pusjaspermildas, Cilangkap, pada Minggu (16/1/2022).
Torehan tiga poin dari kemenangan telak itu sekaligus membawa ASIOP naik peringkat, ke posisi keempat klasemen Grup Top dengan torehan 10 poin.
Pelatih ASIOP U-15, Apridiawan mengungkapkan faktor timnya bisa mebobol gawang Tangsel Pro dengan mencatatkan clean sheet.
"Faktor pertama kami sedang dalam kondisi fisik maupun mental yang cukup baik di pekan ini," kata Apri.
"Kedua faktor lapangan juga sangat mempengaruhi, dimana lapangan pertandingan yang cukup bagus sehingga permainan kami dengan passing-passing pendek bisa berjalan dengan baik," tambah Apri.
Meski begitu, Apri mengatakan masih belum puas dengan penampilan anak asuhnya itu.
Sebab, menurut Apri banyak pekerjaan rumah yang harus dinahi oleh skuad ASIOP.
"Secara keseluruhan masih banyak evaluasi yang harus diperbaiki jadi saya blom puas dgn penampilan anak-anak saat ini," tutur Apri.
"Terutama di sisi pertahanan kami masih banyak yang harus dibenahi," ungkapnya.
Baca juga berita Liga TopSkor lainnya:
POTW Pekan 5 Grup Top Liga TopSkor U-15: M Syauqi Armani
POTW Pekan 5 Grup Skor Liga TopSkor U-12: Tegar Helvy Juliana
Pantau Pertandingan, Pemain Liga TopSkor Masuk Radar Tim Muda Persija
Hasil Grup Skor Liga TopSkor U-14: Siaga Pratama Tahan Imbang Pemuncak Klasemen