- Berikut hasil pertandingan lanjutan Liga 1 2021-2022 antara Persib Bandung melawan Persita Tangerang.
- Menang tipis sudah cukup mengantarkan Persib merebut posisi puncak klasemen sementara Liga 1 2021-2022.
- Gol kemenangan persib dicetak oleh pemain debutan asal Brasil, Bruno Cunha Cantanhede.
SKOR.id - Pertandingan lanjutan Liga 1 2021-2022 yang mempertemukan Persib Bandung menghadapi Persita Tangerang, Jumat (7/1/2022) telah berakhir.
Bertanding di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Kota Denpasar, Persib Bandung berhasil mengalahkan Persita Tangerang dengan skor 1-0.
Gol Persib dicetak oleh striker anyar Persib, Bruno Cunha Cantanhede pada menit ke-33. Bruno Cantanhede mencetak gol melalui titik penalti.
Hasil ini membuat Persib berhasil merebut posisi puncak klasemen sementara Liga 1 2021-2022 dari Bhayangkara FC.
Meski Persib dan Bhayangkara FC memiliki jumlah poin yang sama, tim berjulukan Pangeran Biru memiliki selisih gol yang lebih baik.
Sementara itu, kekalahan dari Persib membuat Persita tertahan di peringkat 10.
Posisi tersebut masih berpeluang tergeser lagi jika Madura United, PSM Makassar dan Persikabo meraih kemenangan.
Babak Pertama
Pertandingan antara Persib menghadapi Persita berlangsung menarik dan cukup berimbang. Kedua tim silih berganti melakukan jual beli serangan.
Meski kedua tim cukup berimbang dari segi penguasaan bola, harus diakui bahwa Persib lebih banyak menciptakan peluang-peluang yang membahayakan.
Kedisiplinan para pemain bertahan Persita berhasil menahan Persib hingga menit ke-30. Malapetaka bagi Persita terjadi pada menit ke-32. Kiper Rendy Oscario membuat kesalahan yang harus dibayar mahal.
Kontrol bolanya tidak lengket dan berhasil diserobot striker anyar Persib, Bruno Cunha Cantanhede. Rendy pun terpaksa menjatuhkan Bruno Cantanhede di dalam kotak penalti.
Pada menit ke-33, Bruno Cantanhede yang bertugas sebagai algojo penalti berhasil menceploskan bola ke gawang Persita. Bruno Cantanhede dengan tenang mengeksekusi bola ke tengah.
Ia berhasil mengecoh Rendy Oscario yang bergerak ke sisi kanan. Bruno Cantanhede membawa Persib unggul 1-0 atas Persita.
Kedua tim sebenarnya memiliki beberapa peluang tambahan dalam 13 menit terakhir di babak pertama. Namun skor 1-0 untuk Persib tetap bertahan.
Babak Kedua
Tertinggal satu gol dari Persib, pelatih Widodo C Putro coba memaksimalkan kesempatan pergantian pemain yang dimiliki Persita.
Dalam 45 menit babak kedua, Persita melakukan lima pergantian pemain yang terbagi dalam tiga kesempatan.
Namun pergantian-pergantian yang dilakukan tak terlalu berhasil merepotkan lini pertahanan Persib.
Justru Persib yang tercatat mendapatkan banyak peluang pada babak kedua, baik dari skema serangan terbuka maupun melalui bola-bola mati.
Sebuah tendangan bebas dari Marc Klok mengarah ke gawang Persita. Beruntung, kiper Rendy Oscario masih bisa menepisnya.
Beckham Putra Nugraha juga memiliki peluang mencetak gol dengan tendangan keras dari luar kotak penalti yang ia lepaskan. Percobaan Beckham juga digagalkan oleh Rendy.
Hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan, skor 1-0 tidak berubah. Persib mengawali putaran kedua Liga 1 2021-2022 dengan kemenangan.
Susunan Pemain:
Persib: Teja Paku Alam; Henhen Herdiana, Nick Kuipers, Achmad Jufriyanto, Ardi Idrus; Febri Hariyadi, Mohammed Rashid, Marc Klok, Beckham Putra Nugraha; Bruno Cunha Cantanhede, David da Silva
Pelatih: Robert Alberts
Persita: Rendy Oscario; Muhammad Toha, Agung Prasetyo, Syaeful Anwar, Kevin Gomes; Sin Yeong-bae, Harrison Cardoso, Nuriddin Davronov; Andre Agustiar, Taylon Correa, Irsyad Maulana
Pelatih: Widodo C Putro
View this post on Instagram
Berita Liga 1 Lainnya:
Persib di Bursa Transfer Terbaru: Daftar Pemain Baru dan Pilar yang Dilepas
Bruno Cantanhede Pasang Target Tinggi untuk Debut di Liga 1 2021-2022 Bersama Persib
Pelatih Persija Ungkap 2 Alasan Tak Bawa Ryuji Utomo pada Seri 4 Liga 1 2021-2022