- Ramiro Fergonzi menjadi rekrutan baru Persipura Jayapura.
- Persipura mendapatkan penyerang asal Argentina ini dengan status bebas transfer.
- Dalam lanjutan Liga 1 2021-2022, Persipura memulai putaran kedua dengan hasil imbang tengah pekan ini.
SKOR.id - Penyerang asing asal Argentina, Ramiro Fergonzi menjadi rekrutan baru Persipura Jayapura untuk lanjutan Liga 1 2021-2022.
Pada Jumat (7/1/2021) petang WIB, via akun Instagram resmi Persipura, pemilik nama lengkap Ramiro Ezequiel Fergonzi diperkenalkan sebagai amunisi anyar Mutiara Hitam.
"Bienvenido @rami_fergonzi," bunyi tulisan singkat unggahan dari admin media sosial Persipura.
Meski sedikit asing namanya di Liga Indonesia, Ramiro Fergonzi pernah menjadi bagian dari klub negeri ini juga dari level Liga 1.
Ramiro Fergonzi adalah pemain asing Bhayangkara FC pada Liga 1 2019 dengan catatan main 15 laga dengan sumbangan empat gol.
Sebelum gabung Persipura, sejak 1 Januari 2022, Ramiro Fergonzi berstatus free transfer.
Selepas meninggalkan Bhayangkara FC pada tengah musim 2019, dia kembali ke negeri asalnya.
Sempat enam bulan berstatus tanpa klub pada September sampai Desember 2019, dia kemudian gabung klub divisi bawah Liga Argentina.
Klub yang dimaksud adalah Chacarita Juniors dan selama musim 2020-2021, dia membuat 22 penampilan dengan sumbangan empat gol.
Per 6 Juli 2021, Ramiro Fergonzi hijrah ke Liga Peru dan gabung Alianza Atlético.
Ramiro Fergonzi lahir Buenos Aires pada 14 Mei 1989 atau kini berusia 32 tahun.
Dia adalah penyerang dengan tinggi badan 178 cm dengan kaki kiri istimewa dan punya karier di sejumlah negara Amerika Selatan.
Selain main di Liga Argentina, Ramiro Fergonzi pernah membela sejumlah klub Cile, Peru, Kolombia, serta Meksiko.
Lihat postingan ini di Instagram
Baca Juga Berita Persipura Lainnya:
Bursa Transfer Liga 1: Persipura Lepas Bek Asal Brasil
Skor Indeks Liga 1 2021-2022: MoTM dan Rating Pemain Persipura vs Persela
Hasil Persipura vs Persela: Kemenangan Laskar Joko Tingkir Dibuyarkan Pemain Debutan