- Diklat ISA harus menelan kekalahan dari Tajimalela dalam laga pekan ketujuh Grup Top Liga TopSkor U-14 2021-2022 Divisi Utama.
- Posisi Diklat ISA merosot ke peringkat lima klasemen Grup Top Liga TopSkor U-14.
- Sementara itu, Bogor City menang atas GMSA dengan skor 1-0.
SKOR.id - Pertandingan pekan ketujuh Grup Top Liga TopSkor U-14 2021-2022 Divisi Utama sudah selesai digelar pada Minggu (19/12/2021) sore.
Pertandingan tersebut seluruhnya dilangsungkan di Lapangan Brimob Kedung Halang, Bogor, Jawa Barat.
Diklat ISA yang semula menempati posisi kedua dipastikan merosot ke peringkat kelima klasemen sementara Grup Top.
Itu karena pada laga pekan ini Diklat ISA menelan kekalahan dari Tajimalela dengan skor 1-3.
Gol tunggal Diklat ISA tercipta dari situasi bunuh diri pemain Tajimalela, Rizky Ramadhan.
Selain itu, tiga gol Tajimalela masing-masing dicetak oleh Muh Farel menit ke-17 dan 34', serta Rizky Ramadhan menit ke-31.
Selain itu, dua pesaing Diklat ISA di klasemen, ASIOP dan Farmel FC meraih kemenangan.
ASIOP Lanjutkan Trend Positif
Pada laga lainnya, ASIOP berhasil melanjutkan trend positif mereka.
ASIOP sukses menghempaskan Ocean Star dengan skor 3-1. Salman memiliki peran penting dalam kemenangan ini.
Dia mampu menyumbangkan dua gol untuk ASIOP. Lalu, satu gol lainnya diciptakan oleh pemain berdarah Bali, I Komang.
Raihan tiga poin ini, membuat ASIOP naik ke peringkat ketiga dengan torehan 14 poin.
Bogor City Masih Betah di Puncak
Tim asal Jawa Barat, Bogor City masih betah menempati puncak klasemen Grup Top Liga TopSkor U-14 2021-2022.
Bogor City menang tipis atas Garuda Muda Soccer Academy (GMSA) dengan skor 1-0.
Satu-satunya gol Bogor City tercipta melalui kaki Muh Fahri ketika pertandingan baru berjalan tiga menit.
Bogor City masih bertahan di peringkat pertama klasemen sementara Grup Top dengan torehan 16 poin.
Hasil pekan 7 Grup Top Liga TopSkor U-14 2021-2022 Divisi Utama
Minggu, 19 Desember 2021
Diklat ISA 1-3 Tajimalela
Tunas Gunung Putri 3-0 BJS
RMD 0-1 Farmel FC
GMSA 0-1 Bogor City
Ocean Star 1-3 ASIOP
Baca Juga Berita Liga TopSkor Lainnya:
Hasil Pekan 7 Grup Skor Liga TopSkor U-14: Buperta dan Cipta Gemilang Raih Hasil Positif
Liga TopSkor Madiun U-15: Buat GEN B Sepak Bola Tidak Hanya Menang dan Kalah
Kompetisi U-14 Awali Rangkaian Liga TopSkor Papua 2022