- Juara bertahan Jakarta United gagal ke semifinal Liga 3 DKI Jakarta 2021.
- Nasib sama juga dialami Persitara yang kalah dalam babak perempat final Liga 3 DKI Jakarta 2021.
- Persija Barat bersama tiga tim lain menembus semifinal Liga 3 DKI Jakarta 2021.
SKOR.id - Babak gugur pertama atau fase perempat final Liga 3 DKI Jakarta 2021 selesai dilaksanakan dan Persitara serta Jakarta United gagal.
Rabu (15/12/2021) siang dan sore, ada empat pertandingan perempat final Liga 3 DKI Jakarta 2021.
Main di Stadion Gelanggang Mahasiswa Soemantri Brodjonegoro, Jakarta Selatan, Batavia FC menang 2-0 atas Persitara Jakarta Utara.
Batavia FC selanjutnya pada semifinal akan bersua dengan UMS 1950, yang juga memenangi laga perempat final.
UMS 1950 sukses menang melalui perjuangan keras dengan skor 3-2 atas Persija Muda di Stadion Ciracas, Jakarta Timur.
Sementara itu, ASIOP FC juga sukses melaju ke semifinal Liga 3 DKI Jakarta 2021.
Melakoni laga di Stadion Tugu, Jakarta Utara, ASIOP FC menang 1-0 atas juara bertahan Jakarta United.
Selanjutnya untuk laga perebutan tiket ke final, ASIOP FC akan bersua dengan Persija Barat.
Persija Barat menang di markas mereka, Stadion Cendrawasih, Jakarta Barat dengan mengalahkan Laskar Muda dengan skor 1-0.
Liga 3 DKI Jakarta 2021 diikuti 24 klub dan memulai kompetisi per November tahun ini.
Dari 24 klub itu, ada tiga tim peserta Liga 3 DKI Jakarta yang berasal dari luar Ibu Kota.
Dua dari tiga klub itu asal Tangerang Selatan yaitu Pro Direct dan Villa 2000 B. Lalu satu lagi adalah Bintang Kota dari Kota Tangerang.
Jakarta Timur mengirim klub peserta terbanyak mencapai tujuh tim di Liga 3 zona DKI Jakarta musim 2021.
View this post on Instagram
Berita Liga 3 Lainnya:
Persipa Pati Juarai Liga 3 Jawa Tengah 2021, Patahkan Rekor Persebi
8 Besar Liga 3 DKI Jakarta 2021: Persitara Bersua Tim Paling Produktif Batavia FC
Liga 3 Jawa Timur 2021: Termasuk Deltras, 3 Tim Sidoarjo Gagal ke Semifinal