- Liga TopSkor U 14 Batam, Kepulauan Riau (Kepri) 2021 sudah berakhir pada Minggu (12/12/2021).
- Kemuning Lion menjadi juara Liga TopSkor U14 Batam, mereka menempati posisi pertama klasemen akhir dengan torehan 21 poin.
- Pemain Indonesia Raya Muda, Robby Dion Pasaribu menyabet gelar top skor Liga TopSkor U-14 Batam 2021.
SKOR.id - Liga TopSkor U-14 Batam 2021 sudah resmi berakhir pada Minggu (12/12/2021), Kemuning Lion keluar sebagai juara.
Kemuning Lion sukses meraih gelar juara Liga TopSkor U-14 Batam usai menempati posisi pertama klasemen.
Dari sepuluh laga yang telah dilakoni, Kemuning Lion mampu membukukan 21 poin. Mereka hanya sekali menelan kekalahan dalam kompetisi ini, enam pertandingan dikhiri dengan kemenangan dan tiga kali bermain imbang.
Sementara itu posisi runner-up dihuni Blue Eagle dan peringkat ketiga ditempati oleh Bina Prestasi. Kedua tim tersebut sama-sama mengoleksi 16 poin.
Pada pertandingan pekan ke-10 atau laga terakhir, Kemuning Lion berhasil mengalahkan Indonesia Raya Muda (IRM) dengan skor 2-1, di Stadion Gelora Citramas.
Gol Kemuning Lion diciptakan Abil Pratama Putra dan M Taqi. Sementara gol IRM dicetak Robby Dion Pasaribu.
Pada sisi lain, Robby Dion Pasaribu meraih gelar top skor Liga TopSkor U-14 Batam 2021.
Pemain Indonesia Raya Muda itu mampu melesakkan tujuh gol pada kompetisi tersebut.
Torehan gol Robby Dion Pasaribu lebih banyak dari pemain Blue Eagle, Fikri Madani yang mengoleksi lima gol.
Lebih dari itu, Ketua Liga TopSkor U-14 Batam 2021, Yulisman BZ mengucapkan terima kasih kepada seluruh stakeholder kompetisi.
Ia mengatakan perjalanan kompetisi Liga TopSkor yang baru kali pertama digelar di kota Batam berjalan lancar.
"Kami selaku Panitia yg ditunjuk mengucapkan banyak terima kasih kapada semua peserta, pelatih, manager, ortu, masyarakat," kata Yulisman.
"Pemerintah dan stakeholder yg lain sehingga perlaksanaan berjalan dengan lancar dan baik. Tidak ada keributan, wasit juga bekerja dengan baik."
"Memang banyak suka duka selama penyelenggaraan, karena ini baru perdana. Karena kekompakan dan kerjasama antara sesama Panitia Pelaksana, Peserta dan Wasit, sehingga kegiatan berjalan dengan baik dan sukses," ungkap Yulisman.
Seperti diketahui, sebelum pertandingan penutup dilangsungkan, para panitia penyelenggara menggelar workshop. Direktur Liga TopSkor Indonesia, M Yusuf Kurniawan alias Bung Yuke menjadi pembicara dalam workshop tersebut.
"Mudahan kedepannya peserta makin banyak dengan adanya Workshop tadi, karena pemahaman tentang Liga yang akan menghasilkan prestasi yang baik buat anak2 ke depannya," tutur Yulisman.
"Tahun 2022 kami akan menggelar Pra Liga TopSkor U-13, Liga TopSkor U-14 dan U-16," ujar Yulisman.
Dalam penutupan Liga TopSkor U-14 Batam 2021 dihadiri oleh anggota Askot PSSI Batam, yakni Yudi Candra selaku Sekretaris, Saiful Huda (Ketua Komite Sepakbola Usia Muda dan Sepakbola Wanita), dan Darmoyo (Ketua Komite Kompetisi).
Hasil pertandingan pekan terakhir Liga TopSkor U-14 Batam 2021:
Minggu, 12 Desember 2021
Citramas 0 vs 0 Bina Prestasi
Kemuning Lion 2 vs 1 Indonesia Raya Muda (IRM)
Bermuda FA 2 vs 1 Blue Eagle
Top Skor
Robby Dion Pasaribu (7 gol)
View this post on Instagram
Baca Juga Berita Liga TopSkor Lainnya:
Jatira: Liga TopSkor Tolok Ukur Kemajuan SSB
Misi Penting Bionsa Tidak Sekadar Ingin Juara di Liga TopSkor
Binter FA Kontestan Liga TopSkor dari Ternate, Banyak Menciptakan Pemain Berkualitas