- Tim pemuncak klasemen Grup Skor Liga TopSkor U-16 2021-2022, Serpong City akan menghadapi Jagat FC.
- Pelatih Serpong City telah memperbaiki kekurangan menjelang melawan Jagat FC.
- Kemenangan menjadi target utama Serpong City menghadapi Jagat FC.
SKOR.id - Tim pemuncak klasemen Grup Skor Liga TopSkor U-16 2021-2022, Serpong City akan menghadapi Jagat FC.
Pertandingan pekan kelima Grup Skor Liga TopSkor U-16 2021-2022 antara Serpong City versus Jagat FC akan tersaji di Lapangan Garam, Gunung Sindur, Kabupaten Bogor, Minggu (12/12/2021).
Serpong City sudah melakukan persiapan dan membenahi hal yang masih menjadi kekurangan dalam tim.
Pelatih Serpong City, Hugo Anindityo Saptosadewo ingin para pemainnya siap menghadapi setiap rintangan di kompetisi Liga TopSkor U-16 2021-2022.
"Secara teknik permainan, kami sudah memiliki kemampuan yang baik. Namun, yang lebih saya pentingkan adalah kesiapan mental mereka dan suasana yang happy di lapangan," kata Hugo.
Hugo menaruh harapan agar anak asuhnya bisa kembali meraih poin penuh dan Serpong City mampu bertahan di puncak klasemen.
"Harapan untuk meraih poin penuh itu pasti ada, tapi yang lebih saya harapkan adalah anak-anak dapat bermain secara disiplin dan enjoy the game," tutur Hugo.
Sementara itu, Jagat FC, merupakan tim penghuni peringkat delapan klasemen sementara Liga TopSkor U-16 2021-2022.
Skuad Jagat FC sangat termotivasi menghadapi tim yang saat ini menghuni tangga teratas klasemen.
Pelatih Jagat FC, Harmawan Hidayat mengatakan kalau pasukannya sudah siap tempur melawan Serpong City.
Bahkan, mereka sudah melakukan persiapan khusus untuk bertanding pada pekan kelima kompetisi ini.
"Alhamdulillah insyallah kami siap. Walaupun yang kami hadapi nanti adalah tim pemuncak klasemen sementara," kata Harmawan.
"Untuk persiapan, kemarin kami sudah ujikan dengan tim U-17, alhamdulillah anak-anak bisa unggul," tambah Harmawan.
Jadwal Pekan 5 Grup Skor Liga TopSkor U-16 2021-2022
Jumat, 10 Desember 2021 (Pancoran Soccer Field)
Mutiara 97 vs PSF Academy
Sabtu, 11 Desember 2021 (Lapangan Garam, Gunung Sindur)
RMD Batavia vs Tunas Asa
Minggu, 12 Desember 2021 (Lapangan Garam, Gunung Sindur)
Serpong City vs Jagat FC
Haur Raya vs Diklta ISA
Atmajaya vs Cibinong Putra
View this post on Instagram
Baca Juga Berita Liga TopSkor Lainnya:
Prediksi Pekan 5 Grup Top Liga TopSkor U-16 2021-2022: Binter FA vs RFA Jakarta
Jelang Penutupan Kompetisi, Liga TopSkor U-14 Batam Gelar Workshop, Bung Yuke Jadi Pembicara
Prediksi Pekan 5 Grup Skor Liga TopSkor U-13 2021-2022: Putra Sunter vs Maesa