- Liga TopSkor makin merambah banyak daerah di Indonesia.
- Akhir pekan ini, seri nasional Liga TopSkor 2021 akan berlangsung di Madiun, Jawa Timur.
- Sejauh ini, Liga TopSkor adalah penyumbang penting untuk komposisi timnas Indonesia kelompok usia.
SKOR.id - Pada Sabtu (18/9/2021), seri nasional Liga TopSkor 2021 akan berlangsung di Madiun dengan dimulai agenda untuk kelompok umur 14 tahun.
Agenda ini akan semakin memberi gairah buat persepakbolaan di kota tersebut dengan titel: TopSkor Cup - National Championship.
Untuk pelaksanaan technical meeting TopSkor Cup U-14 2021 digelar secara virtual pada Kamis (16/9/2021) dan Diikuti seluruh perwakilan tim, panitia, serta pihak terkait.
Ajang ini diikuti delapan tim yang berasal dari berbagai daerah. Tidak hanya dari Jawa, tetapi juga Sumatera dan Kalimantan.
Para peserta ajang ini adalah TSI Bandung, Bonanza Solo, Bogor City, Kresna Lampung, TSI Jakarta, PS AL Surabaya, Birruna Cirebon, dan TSI Balikpapan.
Dalam temu teknik tengah pekan ini sekalian dilakukan undian grup, layaknya drawing, semua berdebar menanti hasilnya.
Grup A diisi TSI Bandung, Bogor City, Bonanza Solo, TSI Jakarta. Sedangkan Grup B ditempati PS Birruna, Kresna FC, TSI Balikpapan, dan PS AL Surabaya.
Sistem yang dipakai dalam kejuaraan ini terbilang unik, karena dipecah menjadi dua bagian. Penyisihan grup dan perempat final.
Nantinya, penyisihan grup dipakai untuk menentukan lawan di perempat final. Dengan begitu, tim memiliki jumlah pertandingan yang banyak.
Setidak-tidaknya setiap tim peserta akan bermain empat kali. Jika bisa lanjut sampai ke final, maka akan melakoni enam pertandingan.
"Ini format yang tidak biasa, tetapi memberi kesempatan lebih banyak bagi pemain merasakan atmosfer pertandingan," ujar M.Yusuf Kurniawan, Dirkom Liga TopSkor.
"Semua ini bagus, sebab peserta juga antusias. Jadi, babak penyisihan hanya untuk mencari peringkat untuk menentukan lawan di perempat final."
Tidak seperti dalam aturan Liga TopSkor, saat semua pemain yang masuk daftar susunan pemain (DSP) harus main untuk TopSkor Cup U-14 ini.
Maka, setiap pelatih bebas mengatur line-up tim asuhannya. Selain itu, ada dua tempat yang dipakai untuk TopSkor Cup U-14 2021 National Championship.
Babak penyisihan memakai Lapangan Yonif Para Rider 5-1 di Madiun pada 18-20 September 2021.
Untuk perempat final, semifinal, dan final, semua laga dipusatkan di Stadion Wilis, Kota Madiun serta digelar pada 22-23 September 2021.
Selanjutnya, seri nasional akan menggelar kelompok usia 16 tahun pada 28 September sampai 2 Oktober 2021 di tempat yang sama.
View this post on Instagram
Berita Liga TopSkor lainnya:
Liga TopSkor Gelar Turnamen Sepak Bola Putri 2021
Ikuti TC Gelombang Kedua, 10 Alumni Liga TopSkor Berjuang Perebutkan Tempat di Timnas U-18 Indonesia