- PSIS Semarang menang atas Persela Lamonga dalam laga perdana mereka di Liga 1 2021-2022.
- Persela Lamongan tampil tanpa diperkuat satupun pemain asing.
- Namun, PSIS Semarang sempat kesulitan menghadapi kekuatan pemain lokal Persela.
SKOR.id - PSIS Semarang menang dengan skor 1-0 atas Persela Lamongan dalam pertandingan pertama mereka di Liga 1 2021-2022.
Bermain di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Sabtu (4/9/2021) sore, PSIS mampu mengalahkan Persela yang tampil dengan komposisi full pemain lokal.
PSIS Semarang menang melalui gol telat pada menit ke-90+1 via sepakan Riyan Ardiansyah.
Sejatinya, beberapa peluang sempat diciptakan oleh para pemain PSIS dalam laga ini, tetapi sulit berbuah gol.
Dua pemain asing PSIS, Wallace Costa dan Jonathan Cantillana harus ditarik keluar pada babak kedua, karena cedera.
Melalui pertandingan perdana dari masing-masing tim, PSIS dan Persela harus rela berbagi satu poin.
Babak pertama
Ketika peluit babak pertama dibunyikan, PSIS Semarang langsung menekan Persela Lamongan.
Peluang pun tercipta dari Fandi Eko Utomo pada menit kedua. Fandi melakukan sepakan keras dari luar kotak penalti, tetapi tidak tepat sasaran.
Para pemain Persela Lamongan tidak diam saja. Mereka sesekali berbalik menekan melalui winger cepat, Riyatno Abiyoso.
Masuk menit ke-10, pemain Persela, Nasir Buya melalukan spekulasi dari luar kotak penalti, tetapi tendangannya tidak tepat sasaran.
Dua menit berselang, giliran PSIS yang membuka peluang. Sepakan bebas Bruno Silva hampir bersarang ke gawang Persela yang dijaga Dwi Kuswanto.
Peluang serupa juga terjadi pada menit ke-14. Sepakan bebas Jonathan Cantillana dari dekat kotak penalti hanya tipis berada di atas mistar gawang Persela.
Persela juga kerap menekan pertahanan PSIS. Karena kokoh, serangan dari Malik Risaldi sulit menembus benteng yang dijaga Wallace Costa.
Pada menit ke-28 penyerang Persela, Ibrahim Musa tidak bisa memanfaat kan peluang terbuka di kotak penatli PSIS. Sepakannya melebar ke sisi kanan gawang.
Tidak ada peluang emas yang tercipta dari kedua tim, babak pertama berakhir dengan skor 0-0.
Babak kedua
Selepas jeda, permainan kedua tim lebih terbuka. Persela Lamongan banyak mengusai jalannya pertandingan.
Beberapa kali, pascapeluit babak kedua berbunyi, para pemain Persela mengancam pertahanan PSIS.
Pada menti ke-55, Persela melalui Ibrahim Musa menciptakan peluang berbahaya. Menerima umpan terukur, sepakan Ibrahim mampu ditepis Jandia Eka Putra
Tak berhenti di situ, satu menit berselang, umpan sepak pojok disambut bek Persela Zaenuri dengan sepakan memantul tanah. Lagi-lagi, bola bisa dihalau Jandia Eka Putra.
Pelatih sementara PSIS, Imran Nahumarury terpaska menarik keluar dua pemain asingnya, Jonathan Cantillana dan Wallace Costa.
Kedua pemain itu ditarik keluar karena bermasalah pada kakinya. Lalu memasuki menit ke-60, penyerang PSIS, Hari Nur Yulianto mendapat peluang emas.
Tanpa pengawalan di dalam kotak penalti lawan, sepakan Hari Nur melambung ke atas mistar gawang.
Saat laga seperti akan selesai tanpa pemenang, pemain pengganti Riyan Ardiansyah mengubah keadaan. Sepakannya di kotak 16 Persela gagal diantisipasi Dwi Kuswanto.
Riyan Ardiansyah membuat gol pada menit ke-90+1 dan membuat PSIS Semarang menang atas Persela Lamongan.
Susunan pemain
PSIS Semarang (4-3-3): Jandia Eka; Fredyan Wahyu, Wallace Costa, M Rio Saputro, Pratama Arhan; Fandi Eko, Finky Pasamba, Jonathan Cantillana; Septian David Maulana, Bruno Silva, Hari Nur Yulianto
Pelatih: Imran Nahumarury
Persela Lamongan (4-3-3): Dwi Kuswanto; Nasir, Andri Muladi, Mochamad Zenuri, Malik Risaldi; Akbar, Syahroni, Ahmad Bustomi; Riyatno Abiyoso, Ibrahim Musa, Birrul Walidain
Pelatih: Iwan Setiawan
View this post on Instagram
Berita Liga 1 Lainnya:
Prediksi Liga 1 2021-2022: Persib Bandung vs Barito Putera
Prediksi Liga 1 2021-2022: PSIS Semarang vs Persela Lamongan
4 Pemain yang Ancam Posisi Ezechiel N’Douassel dari Status TopSkor Liga 1