- Bek asal Klaten, Fachrudin Aryanto, mendapat kepercayaan untuk menjadi kapten tim Madura United musim ini.
- Fachrudin Aryanto membeberkan tanggung jawabnya sebagai seorang kapten tim Madura United.
- Fachrudin Aryanto berjanji akan total dalam menjaga tim Madura United tetap kondusif di lapangan maupun di luar lapangan.
SKOR.id - Madura United menunjuk bek asal Klaten, Fachrudin Aryanto, sebagai kapten tim. Fachrudin Aryanto dipercaya memimpin rekan-rekannya ketika bertanding di Liga 1 2021-2022.
Pemain berusia 32 tahun itu merasa terhormat mendapat kepercayaan menjadi kapten Madura United.
Apalagi Madura United banyak dihuni pemain berpengalaman yang juga layak menjadi kapten.
Fachrudin Aryanto menyebut tiga nama yang menurutnya juga cocok menjadi kapten Madura United, yakni Slamet Nurcahyo, Jaimerson Xavier, dan Asep Berlian.
"Ini suatu kehormatan bagi saya. Dan saya tidak ingin mengecewakan semua orang yang ada di sini," kata Fachrudin Aryanto, dikutip dari laman resmi Madura United.
Menurut Fachrudin, tidak mudah menjadi seorang kapten. Ia memiliki tanggung jawab yang cukup berat, baik di lapangan maupun di luar lapangan.
Memiliki badan yang kekar dan tinggi belum cukup menjadi modal sebagai kapten. Ia dituntut dapat mengendalikan emosi dalam pertandingan.
Lebih penting lagi bahwa seorang kapten harus memiliki wibawa dan karisma yang baik sebagai seorang pemimpin di atas lapangan.
Ketika timnya sedang terpuruk, seorang kapten harus dapat memotivasi para pemain lainnya agar segera bangkit dan berjuang hingga peluit akhir pertandingan.
"Seorang kapten harus memiliki wibawa dan karisma yang bagus, serta bisa menjadi panutan bagi pemain lainnya, terutama bagi pemain muda, baik dari segi teknik maupun sikap," ujar Fachrudin.
Bagi mantan kapten timnas Indonesia di Piala AFC 2018 itu, siapapun yang ditunjuk menjadi kapten harus dapat menunjukkan totalitasnya untuk tim.
Fachrudin pun bertekad untuk selalu tampil maksimal dan menjaga tim berjulukan Laskar Sapeh Kerrap tetap kondusif di dalam maupun di luar lapangan.
"Saya ambil pelajaran ketika ditugasi sebagai kapten untuk menjaga tim tetap kondusif. Saya harus total, bagaimana pun tim ini harus saya jaga," kata Fachrudin.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Madura United Lainnya:
Makna Protokol Kesehatan bagi Striker Muda Madura United
Rahmad Darmawan Tak Ingin Pemain Madura United Lengah Selama Libur Latihan
Tips Bugar di Tengah Pandemi Covid-19 ala Bek Madura United, Guntur Ariyadi