- Bek muda Borneo FC, Nurdiansyah, mengalami cedera cukup serius ketika menjalani latihan.
- Nurdiansyah menderita dislokasi bahu sehingga butuh beberapa pekan untuk pemulihan.
- Menurut fisioterapis Borneo FC, Wanda Prasetyo, proses pemulihan cedera Nurdiansyah belum menunjukkan perkembangan signifikan.
SKOR.id - Bek muda Borneo FC, Nurdiansyah, mengalami cedera cukup serius ketika mengikuti sesi latihan tim, yakni dislokasi bahu.
Nurdiansyah terjatuh ketika duel dengan pemain lain pada sesi latihan Borneo FC, pekan lalu. Cedera didapat lantaran bahu Nurdiansyah jadi tumpuan.
Cedera yang dialami Nurdiansyah itu telah dikonfirmasi fisioterapis Borneo FC, Wanda Prasetyo. Akibatnya, Nurdiansyah harus menepi selama beberapa pekan.
Wanda Prasetyo menjelaskan, cedera yang dialami eks pemain Arema FC itu tergolong cukup serius sehingga membutuhkan penanganan cepat.
"Untuk saat ini kondisinya masih akut, belum ada perkembangan yang signifikan," kata Wanda Prasetyo, dikutip dari laman resmi Borneo FC.
Dalam masa-masa seperti ini, Wanda akan terus memantau perkembangan cedera Nurdiansyah agar bahunya tidak bengkak dan berkurang rasa nyerinya.
"Pada masa akut ini, tujuan dari rehabilitasinya untuk memanajemen nyeri dan meminimalisis bengkak," ujar Wanda.
Wanda sadar betul bahwa Liga 1 2021-2022 akan bergulir dalam dua pekan ke depan. Namun, ia belum bisa memastikan kapan Nurdiansyah pulih.
Namun, pihaknya terus berupaya melakukan penanganan yang tepat agar bek 22 tahun itu segera pulih dan siap bermain bersama skuad Pesut Etam.
"Kami akan mengamati terus perkemabangannya sembari melakukan langkah yang tepat dan cepat untuk penyembuhannya."
"Mudah-mudahan saja Nurdiansyah cepat membaik dan sudah bisa menjalani latihan kembali bersama pemain lainnya," Wanda menambahkan.
Adapun pemain Borneo FC lain yang berposisi sama dengan Nurdiansyah adalah Javlon Guseynov, Wildansyah, dan Andika Kurniawan.
Keberadaan bek-bek berpengalaman itu kiranya cukup memberikan ketenangan di lini belakang Borneo FC saat mengarungi Liga 1 2021-2022.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Borneo FC Lainnya:
Duetkan Ponaryo Astaman dan Firman Utina, Borneo FC Menatap Masa Depan
Cara Bos Borneo FC Membuat Tim Bekerja Keras di Latihan dan Pertandingan
Direkrut Borneo FC Bulan Lalu, Rifad Marasabessy Baru Gabung Latihan