- Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno, berharap Liga 2 2021 dapat ditayangkan secara langsung di televisi nasional.
- Tak seperti Liga 1 2021-2022, Liga 2 2021 belum mendapatkan pemegang hak siar.
- Sudjarno mengaku sponsor utama Liga 2 2021 sedang dalam pembicaraan.
SKOR.id - Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru (LIB), Sudjarno, berharap Liga 2 2021 bisa ditayangkan langsung di televisi nasional.
Liga 2 2021 dijadwalkan akan bergulir dua pekan setelah Liga 1 2021-2022 bergulir pada 10 Juli mendatang.
Meski begitu, Liga 2 2021 belum mendapatkan pemegang hak siar. Sementara untuk Liga 1 2021-2022 masih dipegang oleh Emtek Grup.
Menurut Sudjrano, pihaknya tengah berusaha agar Liga 2 2021 bisa ditayangkan di televisi nasional.
"Kami berharap didorong agar ada tayangan langsung dengan mengambil hak siar," kata Sudjarno seperti dikutip dari laman Antara.
Bisa dibilang gelaran Liga 2 2021 musim ini bakal berjalan sangat menarik.
Para klub kontestan kompetisi kasta kedua Indonesia mempersiapkan diri sebaik mungkin dengan mendatangkan pemain-pemain berlabel timnas ataupun Liga 1.
Apalagi ditambah dengan kehadiran klub Rans Cilegon FC yang dimiliki oleh Raffi Ahmad dan AHHA PS Pati FC kepunyaan Atta Halilintar.
Sudjarno mengakui kalau Liga 2 2021 sangat menarik untuk disaksikan.
"Ya, Liga 2 musim ini memang agak seksi," tutur Sudjarno.
Selain hak siar, Liga 2 2021 juga belum mengantongi sponsor utama.
Menurut Sudjarno, soal sponsor utama Liga 2 2021 masih dalam tahap perundingan.
"Untuk sponsor utama masih dalam pembicaraan," ujar Sudjarno.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Liga 2 Lainnya:
Robert Alberts Bersuara soal Ini, Selepas Persib Hanya Menang Tipis atas Klub Liga 2
Delapan Tim Resmi Ajukan Diri Sebagai Tuan Rumah Liga 2 2021
Alasan Manajemen Mitra Kukar Tunjuk Rafael Berges Jadi Pelatih di Liga 2 2021