- Persis Solo resmi mengumumkan Miftahul Hamdi sebagai pemain anyar untuk mengarungi Liga 2 musim ini.
- Bergabungnya Miftahul Hamdi semakin membuat Persis Solo "beraroma" Persiraja Banda Aceh.
- Miftahul Hamdi menjadi pemain Persiraja ketujuh yang didatangkan Persis Solo.
SKOR.id - Persis Solo resmi memperkenalkan eks-winger Persiraja Banda Aceh, Miftahul Hamdi sebagai rekrutan anyarnya, Minggu (2/5/2021) malam.
Perekrutan Miftahul Hamdi diumumkan Persis Solo melalui akun Instagram resmi klub, setelah sebelumnya sang pemain memang telah ikut dalam latihan tim.
"Dari satu sisi ke sisi lain, Hamdi siap menyusuri setiap lini demi Persis musim ini," tulis Persis Solo dalam pernyataan resmi di Instagram.
Dalam unggahan tersebut, Miftahul Hamdi menguangkapkan rasa terima kasihnya telah diperkenalkan sebagai pemain Persis Solo di kolom komentar.
Peresmian Hamdi menambah daftar pemain Persiraja yang kini berada di kubu Persis Solo. Sebab ia menjadi eks-pemain tim berjuluk Laskar Rencong ketujuh yang direkrut.
Sebelumnya Laskar Samber Nyawa, julukan Persis Solo, telah lebih dulu mendatangkan Assanur Rijal, Fary Komul, Ganjar Mukti, Asep Budi, Eriyanto dan Zamrony.
Seperti yang diketahui, keseluruhan tujuh pemain tersebut adalah pemain andalan di Piala Menpora, sehingga membuat Persis Solo kini "beraroma" Persiraja.
Selain Ganjar Mukti yang main dalam satu laga dan Fary Komul yang turun di dua pertandingan, lima pemain lain selalu dimainkan pelatih Persiraja di Piala Menpora 2021.
Meski Laskar Rencong tersisih di fase grup, Hamdi dan kolega pulang dengan kepala tegak usai mengumpulkan tiga poin.
Bahkan, Assanur Rijal yang mencetak empat gol sukses dinobatkan menjadi top skor Piala Menpora 2021. Hamdi pun berperan besar sebab ada dua assist yang diberikannya.
Perekrutan besar-besaran yang dilakukan Persis Solo dilakukan bukan tanpa alasan, sebab mereka memiliki target promosi ke Liga 1, tempat Persiraja berkompetisi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Persis Solo Lainnya:
11 Tahun Bela Persela Lamongan, Eky Taufik Bakal Berkostum Persis Solo Musim Depan
Persis Solo Perkenalkan Lima Gelandang Baru, Ada Duo Persiraja