- Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, berbicara soal keberhasilan mengalahkan Madura United.
- Menurut Aji Santoso, pergantian pemain yang efektif menjadi kunci kemenangan atas Madura United.
- Berbagai pemain pengganti Persebaya disebutkan Aji Santoso memiliki peran besar meski tak bermain sejak awal lawan Madura United.
SKOR.id - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, mengungkapkan kunci keberhasilan timnya menaklukan Madura United.
Persebaya meraih kemenangan keduanya di Grup C Piala Menpora 2021 usai mengalahkan Madura United dengan skor 2-1, Minggu (28/3/2021).
Laga bertajuk Derbi Suramadu ini berlangsung menarik sebab kedua tim saling berbalas peluang sepanjang pertandingan.
Persebaya unggul lebih dahulu berkat gol Ady Setiawan memanfaatkan sepak pojok Hambali Tholib dan menutup babak pertama dengan 1-0.
Pemain pengganti Madura United, Slamet Nurcahyo, kemudian menyamakan kedudukan melalui gol sepakan dari luar kotak penalti.
Akhirnya, Rendi Irwan yang juga masuk sebagai pengganti berhasil mencetak gol kemenangan hingga kini Persebaya memuncaki klasemen Grup C Piala Menpora 2021.
"Salah satu kunci kemenangan kami ada di taktikal change, pergantian pemain di mana ketika memasukkan Rendi dan Kambuaya, lini tengah sangat hidup," kata Aji.
"Terbukti banyak peluang yang kami dapatkan termasuk juga saat Rifaldi Bawuo masuk," ia menambahkan.
Memang ketika ketiga pemain tersebut dimasukkan, agresivitas lini serang Bajul Ijo, julukan Persebaya, jauh lebih baik ketimbang babak pertama.
Rivaldi Bawuo, menurut catatan sang pelatih, mendapat kesempatan mencetak gol sebanyak tiga kali. Padahal, sang pemain baru beberapa menit di dalam lapangan.
"Begitu dia (Rivaldi) masuk, dapat tiga peluang yang arah shooting-nya juga on target. Tetapi bagi saya, saya sangat mengapresiasi semua pemain," kata Aji.
"Mereka benar benar menunjukkan satu dedikasi yang tinggi. Babak pertama kami memang banyak tertekan. Kami tahu banyak menurunkan pemain muda dan dari awal tujuan saya memang memberikan jam terbang pada mereka."
"Tapi Alhamdulillah dengan pergantian pemain Rifaldi, Rendi, dan Kambuaya berjalan sangat efektif dan terbukti Rendy juga cetak gol, Kambuaya juga menghidupkan lini tengah," ia memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Persebaya Lainnya:
Man of The Match Madura United vs Persebaya Surabaya: Rendi Irwan
Hasil Madura United vs Persebaya: Bajul Ijo Menangi Derbi Suramadu