- Bhayangkara FC ditahan imbang PSM Makassar pada laga kedua penyisihan Grup B Piala Menpora 2021.
- Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster, tetap optimistis timnya lolos ke delapan besar Piala Menpora 2021.
- Bhayangkara FC akan menghadapi Persija di laga krusial yakni partai terakhir Grup B.
SKOR.id - Bhayangkara FC harus puas berbagi poin dengan PSM Makassar. Bentrok pada laga kedua babak penyisihan Grup B Piala Menpora 2021, kedua tim bermain imbang 1-1.
Mendominasi pertandingan, bukan berarti Bhayangkara FC bisa dengan mudah menaklukkan PSM yang berkekuatan pemain lokal.
Pelatih Bhayangkara FC Paul Munster justru tetap mensyukuri timnya hanya membawa pulang satu poin. Menurutnya, pertandingan melawan PSM sudah diprediksi bakal sulit.
"Di babak pertama kami main bagus dan unggul. Di babak kedua ingin menyelesaikan pertandingan tapi melakukan kesalahan sendiri," kata Munster.
"Setelahnya banyak peluang tapi tidak diselesaikan dengan bagus. Tapi ini bukan kesalahan satu dua pemain. Ini harus diperbaiki seluruh tim untuk pertandingan selanjutnya," ia menambahkan.
Pelatih asal Irlandia Utara itu pun sesumbar timnya akan bisa lolos dari putaran grup Piala Menpora 2021. Hasil imbang melawan PSM diakuinya sudah cukup bagus.
"Kami optimistis pastinya untuk bisa lolos. PSM pun tim yang kuat. Hasil imbang 1-1 bukan hasil buruk. Mereka (PSM) mengalahkan Persija bukan kebetulan. Kami percaya untuk dapat hasil baik saat melawan Persija dan lolos ke perempat final," kata Munster.
Bhayangkara FC selanjutnya akan menghadapi Persija pada laga yang menentukan kelolosan kedua tim, Rabu (31/3/2021).
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Bhayangkara FC Lainnya:
Man of The Match PSM Makassar vs Bhayangkara FC: Hilman Syah
Hasil PSM Makassar vs Bhayangkara Solo FC: Yakob Sayuri Selamatkan Juku Eja dari Kekalahan
Pelatih Bhayangkara FC Sudah Nantikan Laga Kontra PSM Makassar