- Bhayangkara Solo FC versus PSM Makassar berakhir 1-1 pada laga kedua penyisihan Grup B Piala Menpora 2021.
- Gol Arthur Bonai di babak pertama dibalas Yakob Sayuri yang kembali buktikan peran pentingnya untuk PSM Makassar.
- Dengan hasil ini, Bhayangkara FC dan PSM Makassar masih di posisi teratas klasemen Grup B Piala Menpora 2021.
SKOR.id - Bhayangkara FC harus puas bermain imbang 1-1 saat menghadapi PSM Makassar pada laga kedua penyisihan Grup B Piala Menpora 2021, di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (27/3/2021).
Bhayangkara Solo FC unggul berkat gol Arthur Bonai pada menit ketujuh babak pertama. Tak ingin kalah begitu saja, pasukan PSM bangkit di babak kedua.
Hasilnya, Yakob Sayuri kembali menunjukkan peran pentingnya dengan mencetak gol penyama kedudukan pada menit ke-49.
Hasil ini membuat kedua tim masih bertengger di posisi teratas klasemen dengan poin empat dari satu kemenangan dan satu hasil imbang.
Babak Pertama
Tampil dengan formasi yang tak biasa, 3-4-3, Bhayangkara Solo FC berhasil mendikte permainan PSM Makassar.
Hampir sepajang babak pertama, Bhayangkara FC mendominasi pertandingan. PSM yang tampil impresif saat mengalahkan Persija di laga sebelumnya, sulit keluar dari tekanan.
Sejak menit pertama, laga berjalan dengan intensitas yang tinggi. Wajar jika pada babak pertama saja, lima kartu kuning sudah diberikan wasit Iwan Sukoco.
Lebih banyak menekan di awal laga, Bhayangkara FC berhasil membuka keunggulan pada menit ketujuh. Skema tendangan bebas yang telah dirancang berbuah gol Arthur Bonai.
Berawal dari umpan set-piece Renan Silva, winger Bhayangkara FC Sani Rizki yang muncul dari belakang melepaskan umpan yang disambut dengan sempurna Arthur Bonai.
Kontrol bola yang dilakukan Evan Dimas dan kolega, benar-benar membuat para pemain PSM tak bisa berbuat banyak.
Hanya satu peluang yang didapatkan PSM hingga water break pertama, lewat penetrasi Yakob Sayuri.
Itu pun masih bisa diamankan oleh trio bek Bhayangkara FC Hansamu, Jajang Mulyana, dan Arthur Bonai yang kemudian perannya dimainkan Ruben Sanadi setelah ditarik keluar karena cedera.
Selepas water break, PSM mulai bisa mengimbangi permainan ketat Bhayangkara FC. Namun baru jelang babak pertama berakhir, tim asuhan Syamsuddin Batola mendapatkan peluang emas.
Tapi, tembakan terarah bek sayap PSM Abdul Rachman hanya membentur mistar gawang Awan Setho. Begitu juga dengan upaya Sutanto Tan yang juga masih terkena mistar.
Hingga turun minum, keunggulan 1-0 untuk Bhayangkara FC masih bertahan.
Babak Kedua
Memasuki babak kedua, PSM Makassar mengambil inisiatif permainan. Tertinggal satu gol, PSM coba lebih berani menekan lini pertahanan Bhayangkara FC.
Memasukkan dua pemain muda Saldy dan Aji Kurniawan di awal babak kedua untuk menambah daya gedor terbukti berhasil.
Memanfaatkan kecerdikan Hasim Kipuw, Aji Kurniawan melepaskan umpan matang dari sisi kiri yang dituntaskan Yakob Sayuri menjadi gol penyama kedudukan pada menit 49.
Tersentak gol balasan PSM, Bhayangkara FC kembali meningkatkan tempo permainan. Sani Rizki Fauzi sempat membahayakan gawang PSM lewat sundulannya.
Tapi, Hilmansyah sigap dalam mengantisipasinya. Hujan deras yang mengguyur stadion Kanjuruhan, Malang, membuat kedua tim kesulitan menciptakan peluang.
Justru pelanggaran dari kedua tim lebih banyak terjadi. Tidak puas dengan hasil imbang, pelatih Bhayangkara FC Paul Munster menyuntikkan tenaga baru dengan memasukan Adam Alis dan gelandang asal Korea Selatan Lee Yu Jun.
Efeknya, baru beberapa menit di lapangan, Adam Alis langsung memberikan umpan terobosan untuk Andik Vermansah. Tapi, penyelesaian akhir Andik lagi-lagi masih bisa diredam Hilmansyah.
Hingga peluit panjang dibunyikan, tak ada lagi gol tercipta. Hasil akhir 1-1 mewarnai pertandingan yang juga dihujani kartu kuning.
Susunan Pemain
PSM Makassar (4-3-3) : Hilman Syah; Zulkifli Syukur, Erwin Gutawa, Hasim Kipuw, Abdul Rachman; Sutanto Tan, Rasyid Bakri, Ronaldo Wanma; M Rizki Eka Pratama, Zulham Zamrun, Yakob Sayuri
Pelatih: Syamsudin Batola
Bhayangkara Solo FC (4-3-3) : Awan Setho; Arthur Bonai, Hansamu Yama, Jajang Mulyana, Ruben Sanadi; TM Ichsan, Evan Dimas, Wahyu Suboseto ; Andik Vermansah, Renan Silva, Sani Rizki
Pelatih: Paul Munster
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Karena Keterbatasan Waktu, Turnamen Pramusim untuk Klub Liga 2 Belum Pasti Digelar https://t.co/vTJ8UlQnqj— SKOR Indonesia (@skorindonesia) March 26, 2021
Berita Piala Menpora 2021 Lainnya:
Apparel Klub Kontestan Piala Menpora 2021: Didominasi Produsen Lokal, Adhoc Merajai
Pelatih Bhayangkara FC Sudah Nantikan Laga Kontra PSM Makassar