- Para pemain Persiraja Banda Aceh menghadapi situasi tak menguntungkan pada Piala Menpora 2021.
- Sebab, manajemen Persiraja hanya memberikan ikatan kontrak jangka pendek, yakni selama sebulan penyelenggaraan Piala Menpora 2021.
- Pelatih Persiraja mengakui, situasi ini jelas membuat mentalitas dan psikologis para pemainnya bermasalah.
SKOR.id – Pemain Persiraja Banda Aceh mengalami tantangan besar ketika bermain di turnamen Piala Menpora 2021.
Pada turnamen ini, pemain Persiraja Banda Aceh hanya mendapatkan ikatan kontrak jangka pendek dari manajemen.
Sebelumnya, tim berjulukan Laskar Rencong itu menegaskan bahwa kontrak pemain hanya berlaku selama penyelenggaraan Piala Menpora 2021 saja.
Artinya, mereka hanya terikat kontrak selama satu bulan. Langkah ini ditempuh pihak manajemen karena enggan mengambil risiko besar yang mengadang.
Sebab, jika kompetisi Liga 1 2021 tak bisa bergulir seperti edisi sebelumnya, mereka, dalam hal ini pihak manajemen, bakal merugi.
Pelatih Persiraja, Hendri Susilo, menyadari bahwa situasi ini sangat tidak menguntungkan timnya. Sebab, mentalitas pemain bakal bermasalah karena hal tersebut.
"Saya pikir itu akan memengaruhi pemain, karena ini masalah. Karena sepak bola itu mengandung risiko," kata Hendri, dalam sesi jumpa pers sebelum pertandingan, Selasa (23/3/2021).
"Pemain dikontrak jangka pendek, sementara itu turnamen ini membutuhkan persiapan," ia melanjutkan.
Menurut Hendri, anak asuhnya pasti tengah bergulat dengan kekhawatiran karena kontrak jangka pendek ini. Kondisi ini membuat situasi jadi serba-tidak pasti.
Sebab, tidak ada jaminan terkait kepastian masa depan mereka. Terlebih, apabila mengalami cedera dan kontrak sudah selesai, nasib pemain bakal menjadi tanda tanya besar.
Kekhawatiran-kekhawatiran semacam inilah yang menjadi kendala bagi arsitek berusia 55 tahun itu.
Sebab, di saat timnya harus berjuang untuk tampil kompetitif di Piala Menpora 2021, para pemain justru terbebani dengan kecemasan akibat masa depan yang belum pasti.
"Pemain pasti berpikir kalau cedera bagaimana? Maaf, bagaimana kalau terpapar Covid-19? Saya pikir sangat realistis bagi pemain untuk berpikir begitu," katanya.
"Tidak hanya di Persiraja saja. Sebagai pemain profesional pasti berpikir begitu, pasti akan memengaruhi mentalitas dan psikis pemain," ujarnya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Persiraja Lainnya:
Bugar 100 Persen, Gelandang Timnas Indonesia Milik Persiraja Siap Tampil di Piala Menpora
Fakhri Husaini Sebut Pemain Tim PON Aceh Layak Perkuat Persiraja di Liga 1
Persiraja Pastikan Kembali Diperkuat Mantan Gelandang CSKA Sofia