- Perwakilan selebritis Indonesia, Raffi Ahmad, bertemu dengan Menpora RI, Zainudin Amali, Rabu (24/2/2021).
- Dalam pertemuan tersebut Raffi mengungkapkan komitmen komunitas selebritis untuk membantu terselenggaranya kompetisi sepak bola di Indonesia.
- Selebritis FC akan membantu mengampanyekan agenda nonton sepak bola di rumah saja dan juga menggelar laga amal.
SKOR.id - Selebriti Tanah Air, Raffi Ahmad, menyambangi Kantor Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI.
Pertemuan dilakukan Menpora RI, Zainudin Amali, dengan Raffi Ahmad di Kantor Kemenpora, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Rabu (24/2/2021).
Dalam pertemuan itu turut hadi pemain Persita Tangerang, Hamka Hamzah, dan Wakil Ketua Umum PSSI, Iwan Budianto.
Pertemuan tersebut digelar untuk menyampaikan rencana selebritis Tanah Air untuk membantu terselenggaranya kompetisi sepak bola Indonesia.
Salah satu caranya, Raffi Ahmad dan komunitas Selebritis FC akan membantu mengkampanyekan protokol kesehatan.
Selain itu, Raffi Ahmad dan teman-teman juga akan mengimbau para suporter untuk menonton pertandingan dari rumah saja.
"Kami senang sekali izin untuk turnamen pramusim sudah keluar, berarti gairah bangkit sepak bola Indonesia bangkit lagi," ujar Raffi Ahmad kepada pewarta.
"Kami ingin mendukung dan menunjukkan kepada pemerintah dan PSSI bahwa kami dari teman-teman selebriti akan mendukung mengampanyekan menonton di rumah saja." tutur Raffi.
Selain mengampanyekan menonton sepak bola dari rumah, Selebritis FC juga rencananya bakal menggelar pertandingan sepak bola.
Pertandingan sepak bola tersebut nantinya akan digunakan untuk ajang charity alias penggalangan dana.
Mengingat pandemi Covid-19 yang membuat sektor olahraga ikut terpukul, banyak atlet yang mengalami kesulitan finansial.
Untuk itu, Raffi mengutarakan niatan Selebritis FC untuk ikut membantu meringankan beban kawan-kawan atlet.
"Kami juga akan membuat laga persahabatan dengan berdonasi untuk teman-teman atlet yang membutuhkan," ujar Raffi.
"Jadi ini adalah rasa kepedulian kami juga terhadap para atlet. Karena bagaimana pun mereka juga mengharumkan nama bangsa," ia melanjutkan.
Rencananya, laga amal yang digelar Selebritis FC itu akan berlangsung sebelum Piala Menpora 2021 diseleggarakan.
Kick-off Piala Menpora 2021 sendiri dijadwalkan pada 20 Maret mendatang.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Piala Menpora Lainnya:
Gelandang Tira Persikabo Yakin Piala Menpora 2021 Tetap Gereget meski Tanpa Pemain Asing
Menpora: 820 Atlet akan Divaksin pada Jumat Pekan Ini
Pesan Bek Naturalisasi Persija untuk The Jakmania Terkait Piala Menpora 2021