- Bek Bali United, Andhika Wijaya, memiliki ambisi besar saat mengikuti turnamen Piala Menpora 2021.
- Andhika Wijaya ingin membawa Bali United meraih gelar juara di Piala Menpora 2021.
- Agar target juara Piala Menpora 2021 terwujud, Andhika Wijaya siap memberikan seluruh kemampuannya untuk Bali United.
SKOR.id – Pemain bertahan Bali United, Andhika Wijaya, memiliki ambisi besar saat timnya berjuang di Piala Menpora 2021
Andhika mengatakan, ia memiliki sejumlah rentetan target bersama Bali United di turnamen pramusim tersebut.
Langkah pertama yang akan diupayakan oleh pemain berusia 24 tahun itu ialah membawa timnya lolos dari fase grup.
"Pastinya target pertama saya di Piala Menpora 2021 ialah lolos dari fase grup," kata Andhika, dikutip dari laman resmi klub.
Setelah target itu berhasil dicapai, tentu ia ingin membawa Bali United memenangi sejumlah pertandingan yang tersisa di fase gugur.
Semua itu harus diraih tim asuhan Stefano Cugurra agar bisa menjadi jawara Piala Menpora 2021.
"Kemudian lolos ke babak semifinal dan lanjut tampil di partai final Piala Menpora 2021," kata pemain kelahiran 12 Juli 1996 tersebut.
Pemain bernomor punggung 33 itu pun meminta doa dan dukungan dari seluruh suporter Bali United.
Andhika berharap, ia bisa banyak berkontribusi untuk membantu timnya membawa pulang gelar Piala Menpora 2021 ke Pulau Dewata.
"Astungkara, semoga kami bisa menjadi juara. Semoga saya bisa membantu Bali United meraih gelar Piala Menpora 2021," katanya.
Sejauh ini, Bali United menjadi tim yang pertama menggelar persiapan untuk menghadapi musim kompetisi 2021.
Sebelumnya, tim asuhan Stefano Cugurra ini sudah menggelar latihan perdana pada 9 Februari 2021.
Tentu, Bali United memiliki masa persiapan yang lebih panjang jika dibandingkan dengan tim peserta lainnya di Piala Menpora 2021.
Selain itu, turnamen pramusim ini bisa menjadi ajang persiapan bagi Bali United untuk menghadapi dua gelaran pada musim 2021.
Sebab, selain akan berkompetisi di Liga 1 2021, skuad Serdadu Tridatu juga akan mewakili Indonesia pada Piala AFC 2021.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Bali United lainnya:
Sempat Menepi karena Cedera, Bek Asing Bali United Akhirnya Ikut Latihan
Kontrak Leonard Tupamahu Resmi Diperpanjang Bali United Satu Musim ke Depan