- Arema FC tak mematok target juara dalam mengarungi turnamen pramusim Piala Menpora 2021.
- Klub berjulukan Singo Edan itu akan lebih fokus pada upaya memadukan tim.
- Arema FC akan memulai latihan bersama pada Senin (22/02/2021) mendatang.
SKOR.id - Arema FC tak mematok target juara dalam mengarungi turnamen pramusim Piala Menpora 2021 yang akan digelar pada 20 Maret mendatang.
Menurut General Manajer Arema, Ruddy Widodo, klub berjulukan Singo Edan itu akan lebih fokus pada upaya memadukan tim.
Keikutsertaan Arema FC dalam turnamen tersebut sebagai persiapan menyambut Liga 1 2021.
"Kalau kompetisi diputar setelah Hari Raya (Idulfitri), kami punya waktu persiapan yang ideal. Setidaknya ada jeda satu bulan untuk latihan, lalu turnamen pramusim," kata Ruddy Widodo dikutip dari Wearemania.
"Turnamen ini juga kami jadikan ajang persiapan. Target Arema FC adalah bagaimana membuat tim ini cepat padu," ujar Ruddy menambahkan.
Setelah melepas beberapa pemain seperti Hendro Siswanto, Syaiful Indra Cahya, Taufik Hidayat, dan Titan Agung Bagus Fawwazi, Arema FC tentu akan menambah pemain anyar.
Arema FC juga akan tampil dengan pelatih baru setelah pihak manajemen memutuskan tak memperpanjang kontrak pelatih Arema sebelumnya, Carlos Oliveira.
Oleh sebab itulah, klub yang bermarkas di Stadion Kanjuruhan, Malang, tersebut lebih mementingkan kepaduan tim ketimbang target juara di Piala Menpora 2021.
"Kalau soal juara itu bonus. Kami yakin, jika tim ini bisa cepat pada chemistry-nya, terutama pemain-pemain baru, adaptasi dengan pelatih baru, Arema FC akan tampil baik di Piala Menpora," kata Ruddy Widodo.
Tim Singo Edan antusias menyambut turunnya izin penyelenggaraan Piala Menpora 2021.
Kabar baik tersebut direspons manajemen Arema FC dengan koordinasi bersama tim pelatih.
"Tentu saja ini kami sambut dengan antusias," ujar Media Officer Arema FC, Sudarmaji dikutip dari laman resmi klub.
Menurut Sudarmaji, Arema FC akan memulai latihan bersama pada Senin (22/02/2021).
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Arema FC Lainnya:
Wonderkid Arema FC Pilih Mundur dari Sepak Bola untuk Jadi Polisi
Curhat Carlos Oliveira Usai Didepak Arema FC Tanpa Sempat Rasakan Debut
Eks-Pemain Arema FC Sebut Hendro Siswanto Salah Satu Gelandang Terbaik Indonesia