- Miftah Anwar Sani bukan pemain level atas di Indonesia meski dua musim terakhir berada di level atas kompetisi negeri ini.
- Namun awal pekan ini, Miftah Anwar Sani mengonfirmasi klub Liga Bosnia-Herzegovina selangkah lagi mendapatkan jasanya.
- Proses ketertarikan klub Liga Bosnia-Herzegovina pun diungkap Miftah Anwar Sani.
SKOR.id - Miftah Anwar Sani sedang mengurus segala keperluan administrasi untuk melanjutkan karier ke Liga Bosnia-Herzegovina.
Klub Liga Bosnia-Herzegovina, FK Sloboda Tuzla siap memakai jasa bek kiri kelahiran Bandung untuk setengah musim ini.
Menurut Aggy Eka Ressy, Miftah Anwar Sani akan mendapatkan kontrak mulai Februari sampai Juni 2021 jika sudah tanda tangan kontrak.
Lantas, bagaimana runutan klub Liga Bosnia-Herzegovina tertarik mendatangkan Miftah Anwar Sani.
Meski salah satu pemain potensial, Miftah Anwar Sani bukan pemain pilihan utama di posisinya untuk Persita Tangerang musim 2020.
Dia harus bersaing dengan bek kiri skuad Pendekar Cisadane lainnya, Edo Febriansah.
"Mereka (FK Sloboda Tuzla) sudah mengamati saya sejak musim sebelumnya saat saya masih main untuk Badak Lampung FC," kata Miftah Anwar Sani kepada Skor.id, Selasa (16/2/2021).
"Lalu sekitar 10 hari lalu, mereka mengirim pesan via DM Instagram saya sebelum jam Subuh sekitar 04.00 WIB. Saya sempat lihat tapi tidur lagi."
"Karena tak saya respons, mereka langsung menghubungi Aggy langsung lalu pembicaraan berlanjut dan akhirnya ada kesepakatan antara kami," tuturnya.
Soal kabar sebelumnya dia akan gabung klub dari Turki dan tim asal Negara Balkan lainnya seperti Serbia dan Kroasia, Miftah Anwar Sani mengelak.
Sebab, FK Sloboda Tuzla yang melakukan pembicaraan serius dengannya hanya klub Liga Bosnia-Herzegovina itu.
Menurut Aggy Eka Ressy, dia mengatakan kalau ketertarikan Liga Bosnia-Herzegovina ke pemain yang diwakilinya mungkin dilakukan dengan metode pengamatan dari lama.
"Soal cerita Miftah dilirik klub Liga Bosnia-Herzegovina? Mungkin metode scout mereka dan di sini berbeda," ujar Aggy.
"Kalau di Eropa pencarian pemain berbakat sampai kemana-mana. Jadi karena itu, mereka bisa langsung tahu," ucapnya menambahkan.
"Ambil contoh, bagaimana Everton bisa menemukan Richarlison, lalu cerita soal Barcelona bisa menemukan bakat Lionel Messi yang dulunya bukan siapa-siapa."
Sampai saat ini, Aggy Eka Ressy dan Miftah Anwar Sani sedang menyelesaikan administrasi kepindahan pesepak bola yang juga anggota aktif TNI ke Liga Bosnia-Herzegovina.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Miftah Anwar Sani lainnya:
Baca Juga: Miftah Anwar Sani, Selangkah Lagi Menuju Liga Bosnia-Herzegovina