- Salah satu kiper Persebaya Surabaya, Angga Saputro, resmi tak memperkuat klub berjulukan Bajul Ijo pada Liga 1 2021.
- Sekretaris Persebaya Surabaya, Ram Surahman, mengungkapkan alasan Angga Saputro meninggalkan timnya.
- Angga Saputro tak menerima tawaran perpanjangan kontrak dari manajemen Persebaya Surabaya.
SKOR.id - Kabar beredar di media sosial kalau Angga Saputro resmi tak akan memperkuat Persebaya Surabaya pada Liga 1 2021.
Kabar tersebut dibenarkan oleh Sekretaris Persebaya, Ram Surahman. Ram mengatakan penjaga gawang Persebaya, Angga Saputro, berpisah dengan klub berjulukan Bajul Ijo itu.
"Iya benar (Angga Saputro berpisah dengan Persebaya)," kata Ram Surahman saat dikonfirmasi oleh Skor.id, Minggu (14/2/2021).
Sejatinya kontrak Angga Saputro bersama Persabaya sudah selesai sejak Desember 2020 lalu.
Ram Surahman mengatakan kalau manajemen ingin memperpanjang kontrak para pemain lokal Persebaya.
Namun, Ram menyebut eks-kiper Tira Persikabo itu memilih jalannya sendiri serta meninggalkan Persebaya.
Meski begitu, menurut Ram manajemen Persebaya tetap menghormati keputusan kiper kelahiran Sidoarjo, Jawa Timur, itu.
"Memang sebelumnya manajemen sendiri ingin mempertahankan semua skuad lokal," tutur Ram.
"Tetapi Angga sepertinya punya rencana sendiri, jadi kami menghormati keputusan itu," Ram mengungkapkan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Persebaya Lainnya:
Peduli Usia Dini, Persebaya Siapkan Generasi Penerus Lewat PJC
Liga 1 Vakum, Asisten Pelatih Persebaya Ajak Pemain Hindari Tarkam
Menpora dan Kapolri Bertemu, Ini Harapan Asisten Pelatih Persebaya