- Direktur Utama PT LIB, Akhmad Hadian Lukita, mengatakan turnamen pramusim sebelum kompetisi akan digelar Maret 2021.
- Akhmad Hadian Lukita mengaku pihaknya tengah merancang format turnamen pramusim.
- Akhmad Hadian Lukita menyebut pertandingan pramusim akan diselenggarakan di empat kota.
SKOR.id - PSSI bersama PT Liga Indonesia Baru (LIB) akan menggelar event pramusim sebelum Liga 1 2021 digulirkan.
Turnamen pramusim tersebut digelar dengan tujuan sebagai persiapan dari klub kontestan kompetisi 2021.
Direktur Utama (Dirut) PT LIB, Akhmad Hadian Lukita, mengungkapkan jadwal diselenggarakannya turnamen pramusim tersebut.
"Kalau pramusim rencana pada bulan Maret, tapi bisa saja berubah. Kalau liga setelah lebaran bulan Juni-lah," kata Hadian Lukita kepada wartawan.
Hadian Lukita juga membeberkan turnamen pramusim ini akan digelar selama satu bulan setengah atau 40 hari.
Selain itu, Hadian Lukita juga mengaku pihaknya masih merancang format turnamen pramusim tersebut.
"Rencana kami akan buat (pertandingan) di empat kota, tapi ini belum selesai masih dalam rancangan," tutur Hadian Lukita.
"Ini masih kami atur dulu, setelah ini baru kami akan sampaikan," Hadian Lukita menambahkan.
PSSI sudah mendapatkan lampu hijau dari pihak kepolisian untuk menggelar kompetisi 2021.
Meski begitu, mereka tetap berusaha melobi pihak kepolisian agar izin tertulis untuk penyelenggaraan turnamen pramusim dan kompetisi 2021 bisa turun secepatnya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita PT LIB Lainnya:
PT LIB Jelaskan Tugas dan Fungsi Satgas Covid-19 di Setiap Laga Liga 1 2021