- Eks-gelandang Madura United, Syaharian Abimanyu, berbicara soal klub tujuan setelah dipinjamkan Johor Darul Takzim (JDT).
- Syahrian Abimanyu mengungkapkan tentang disewakan JDT ke klub Australia, yang rumornya ke Newcastle Jets.
- Kontrak peminjaman sudah disetujui dan Syahrian Abimanyu hanya tinggal melengkapi berbagai administrasi sebelum diperkenalkan.
SKOR.id - Kepastian kemana Syahrian Abimanyu akan dipinjamkan oleh Johor Darul Takzim (JDT) akan terungkap pada Februari 2021.
Mantan pemain Madura United, Syahrian Abimanyu, sebelumnya memang telah resmi direkrut oleh klub kaya raya asal Malaysia, JDT.
Namun, Syahrian Abimanyu tak langsung memperkuat JDT, melainkan pihak klub akan lebih dulu meminjamkannya ke klub lain.
Dari kepastian yang ada, JDT bakal meminjamkan Syahrian Abimanyu ke klub luar negeri (bukan klub Malaysia ataupun Indonesia).
Informasi yang santer beredar, Syahrian Abimanyu akan dipinjamkan manajemen JDT ke klub Australia, Newcastle Jets.
Pada wawancara eklusif di Youtube Liga TopSkor, satu grup dengan Skor.id, ia masih menutup rapat soal calon klub yang dibelanya.
Namun pada bincang-bincangnya dengan Yusuf Kurniawan, gelandang berusia 21 tahun ini membeberkan perihal kepastian waktu.
"Ya, rencananya seperti itu (Februari). Tapi kalau untuk klubnya sendiri masih belum bisa diumumin," ucapnya, Rabu (27/1/2021).
Syahrian Abimanyu pun menyebut sudah menandatangani kontrak dan hanya tinggal mengurus administrasi untuk terbang ke Australia.
"Yang jelas itu dari luar Malaysia dan sekarang lagi urus berkas-berkas seperti visa. Kalau untuk yang lain-lain saya sudah deal," katanya.
"Saya sudah setuju juga, sudah tanda tangan kontrak. Begitu visa keluar saya akan pergi," pemain jebolan Liga TopSkor itu melanjutkan.
Diyakini, klub barunya akan mengumumkan peminjaman pada Februari mendatang, juga karena bursa transfer paruh musim liga Australia dibuka pada 16 Februari.
"Nanti dilihat lah, sebentar lagi ketahuan (klub baru saya)," ucap gelandang yang pernah berguru di tim muda Levante, Spanyol itu.
"Jendela transfer bukanya tanggal 16 Februari sampai Maret (2021). Kick-off sudah mulai, sudah berjalan 5 pertandingan," ia memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Lihat postingan ini di Instagram
Baca Juga Berita Syahrian Abimanyu Lainnya:
Syahrian Abimanyu Beberkan Alasan Mengapa Dia Dipinjamkan ke Luar Negeri oleh JDT
Syahrian Abimanyu Dirumorkan Gabung Tim Australia Mimpi Buruk Persija