- Pemain Bali United, Rian Firmansyah, tidak gengsi berjualan di sela-sela waktu libur latihan tim.
- Ia membantu orangtuanya berjualan pentol kuah di Pontianak, Kalimantan Barat.
- Meski begitu, Rian Firmansyah tetap menjalankan program latihan mandiri yang diberikan oleh pelatih Bali United.
SKOR.id - Adanya pandemi pandemi Covid-19 membuat seluruh masyarakat di Indonesia berupaya keras memikirkan cara terbaik dalam berkreasi agar bisa tetap mendapatkan penghasilan untuk hidup.
Mengingat, Covid-19 memang sangat mengganggu stabilitas ekonomi. Tidak hanya di Indonesia, namun juga dunia.
Salah satu cara yang ditempuh untuk bertahan hidup adalah dengan berdagang. Hal itu juga yang dilakukan pemain Bali United, Rian Firmansyah.
Pada masa libur latihan tim, Rian Firmansyah memilih untuk pulang ke Pontianak, Kalimantan Barat. Di sana, ia pun ikut berdagang membantu kedua orangtuanya.
Tidak ada rasa gengsi bagi Rian Firmansyah untuk berjualan, meski saat ini ia berstatus sebagai pemain profesional salah satu tim papan atas Indonesia.
"Tahun ini memang berat mengenai masalah ekonomi, untuk itu keluarga membuka warung dan berjualan pentol kuah. Saya membantu orang tua dan saudara selama di rumah. Selain berjualan, menjaga kondisi fisik adalah hal yang wajib sebagai seorang pemain profesional," kata Rian, seperti dikutip laman resmi Bali United.
Berlatih secara mandiri memang diprogramkan oleh pelatih Bali United, Stefano Cugurra, kepada skuad asuhannya. Namun begitu, tetap ada kendala yang dihadapi mantan pemain Sarawak FA tersebut.
"Saya sering jogging untuk menjaga stamina. Selain itu program dari tim pelatih juga saya jalankan," ucapnya.
"Untuk fun game dengan tim lain agak jarang karena kondisi lapangan di sini yang tidak seperti tempat lainnya. Namun saya tetap bertanggung jawab dengan tugas dari tim pelatih," Rian Firmansyah menjelaskan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Menghitung Peluang Lolos 32 Besar Liga Europa (A-F): Napoli Belum Aman https://t.co/U17hA22qzh— SKOR Indonesia (@skorindonesia) December 4, 2020
Berita Bali United Lainnya:
Liga 1 Kosong, Gelandang Bali United Latihan Bersama Legenda Persebaya
Jalani Pemulihan Pascacedera, Kondisi Bek Bali United Kian Membaik