- Arema FC memiliki peluang untuk mewakili Indonesia di Piala AFC 2021.
- Arema juga mempunyai modal untuk mengikuti Piala AFC tahun depan.
- Ruddy Widodo menegaskan, hak memilih wakil Indonesia di Piala AFC ada di tangan PSSI.
SKOR.id - Hingga saat ini, masih belum ditentukan siapa yang akan mewakili Indonesia pada Piala AFC 2021. Mengingat, Liga 1 2020 ditangguhkan hingga Februari 2021.
Berembus kabar, Bali United dan PSM Makassar yang menjadi wakil Indonesia di Piala AFC tahun ini, bakal ditunjuk kembali untuk tahun depan mengikuti ajang antarklub Asia itu.
Namun begitu, peluang bagi klub lainnya untuk mewakili Indonesia tetap terbuka. Salah satunya adalah Arema FC.
Apalagi ada modal yang sudah dikantongi Arema untuk bisa mengikuti Piala AFC tahun depan. Salah satu yang utama adalah lisensi klub profesional AFC.
"Sebenarnya, dua klub yang berhak mewakili Indonesia adalah Bali United sebagai juara Liga 1 2019 dan PSM Makassar sebagai juara Piala Indonesia 2018-2019. Tapi kan salah satu syaratnya harus punya club licensing dari AFC," ucap Ruddy Widodo, seperti dikutip Wearemania.
Lebih lanjut, Ruddy Widodo mengungkapkan bahwa wakil Indonesia mutlak dipilih oleh PSSI selaku Federasi Sepak Bola Indonesia.
"Jadi, mau PSSI menunjuk siapa yang mewakili Indonesia terserah mereka. Kalau Arema yang ditunjuk, pasti kami siap. Apalagi Arema juga sudah mengantongi club licensing tahun ini untuk keempat kalinya," Ruddy Widodo menegaskan.
Seperti diberitakan sebelumnya, ada enam klub yang dinyatakan mendapatkan lisensi klub profesional AFC. Selain Arema FC, ada juga Bali United, Persipura Jayapura, Bhayangkara FC, Borneo FC, dan Persib Bandung.
Sedangkan PSM Makassar yang menjadi salah satu kandidat kuat untuk mewakili Indonesia di Piala AFC tahun depan, membuat masih ada satu slot yang bisa diperebutkan oleh lima klub selain Bali United.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia
5 Faktor Kunci Bigetron Red Aliens Jadi Salah Satu Tim PUBG Mobile Terbaik Dunia https://t.co/wO1sKAFzmP— SKOR Indonesia (@skorindonesia) November 24, 2020
Berita Arema FC Lainnya:
Pelatih Arema FC Terpukau Keindahan Tempat Bermukimnya Bali United
Lolos Lisensi Klub Profesional AFC Jadi Bukti Arema FC Dikelola dengan Baik